RRQ dan BOOM ID Lolos ke Closed Qualifier ESL Pro League Asia

Michael
28/02/2019 14:26 WIB
RRQ dan BOOM ID Lolos ke Closed Qualifier ESL Pro League Asia
Google.com

Dua tim CS:GO Indonesia, Rex Regum Qeon dan BOOM ID berhasil mencatat hasil menggembirakan. Keduanya lolos ke closed qualifier ESL Pro League Asia Season 9. RRQ yang diperkuat 2 pemain asing asal Philipina, DubsteP dan dispenser berhasil mengunci satu slot di hari pertama open qualifier setelah mengandaskan Recca Esports lewat pertarungan sengit 2-1 (14-16; 22-19 & 16-10). Sedangkan di hari kedua, giliran BOOM ID unjuk gigi dengan kemenangan penting di partai final kala menghadapi jawara Thailand, MiTH 2-1 (16-5; 14-16 & 28-25).

RRQ dan BOOM ID akan melanjutkan perjuangannya di closed qualifier, 2 - 3 Maret 2019. Keduanya akan bersaing dengan tim-tim kuat asal SEA, seperti B.O.O.T d[s], TNC, Beyond Esports, dan Lucid Dream memperebutkan 3 slot untuk berlaga di ajang ESL Pro League Asia Season 9, bulan April 2019 mendatang.

Open Qualifier #1
Ambisi tim-tim Indonesia untuk berlaga di kancah internasional nampaknya sangat tinggi. Tercatat 7 tim CS:GO lokal berhasil lolos ke babak 16 besar open qualifier 1. Hasil baik terus memayungi langkah tim-tim asal Indonesia, terbukti 3 tim berhasil menembus partai puncak. Lewat pertarungan dramatis, RRQ berhasil mengalahkan tim senegaranya Recca Esports di babak penentuan. Indonesia sebenarnya bisa menambah satu wakil lagi di hari pertama, sayangnya BOOM ID harus takluk di tangan Alpha Red dengan skor tipis 1-2 (16-14;6-16 & 12-16).

Open Qualifier #2
Tak ingin mengulang kesalahan yang sama, BOOM ID yang bermaterikan Gruvee, mindfreak, 6fingers, f0rsaken dan kylooshka langsung tancap gas sejak pertandingan 16 besar. Sempat tersendat kala bertemu SEDNA, BOOM ID berhasil menghajar tim kuat asal Vietnam, Revolution dengan skor 16-1. minfreak Cs akhirnya memastikan lolos setelah mengalahkan tim asal Thailand di final. Sayang, langkah ini gagal diikuti Recca Esports yang harus tunduk dari tim Thailand, Maple Club dengan skor 0-2 (6-16 & 14-16).

Lolosnya RRQ dan BOOM tentu membuka peluang besar keduanya untuk berlaga di ESL Pro League Asia Season 9, April 2019 mendatang. Hasil ini tentu menjadi pelipur lara di tengah minimnya prestasi tim CS:GO Indonesia dalam pentas internasional.