Tier List Pistol di Valorant, Mana yang Terbaik?

faizalkamill
27/05/2022 13:00 WIB
Tier List Pistol di Valorant, Mana yang Terbaik?
sumber: TechRejects

Para pemain kompetitif Valorant mungkin tidak terlalu peduli tentang apa yang harus dilakukan di ronde eco (ekonomi) dan bermain seenaknya saja. Meski begitu, jika kamu tahu cara mengeksekusi ronde ekonomi dengan baik, kamu bisa saja mendapatkan 1 hingga 2 ronde gratis untuk dimenangkan. Salah satu aspek yang menjadi penting di ronde ini adalah pemilihan pistol yang tepat. Dalam artikel ini kami akan meranking pistol yang ada di Valorant dan menemukan manakah pistol yang terbaik.

Manajemen ekonomi cukup berperan penting di dalam game Valorant. Mengetahui kapan harus full buy dan kapan harus berhemat bisa menjadi kunci krusial untuk memenangkan ronde. Meski begitu, mengetahui keputusan apa yang harus diambil terkadang tidak mudah. Pistol mungkin memang senjata yang murah namun kamu bisa memenangkan ronde dengannya jika berhasil memilih pistol yang tepat. Berikut adalah ranking pistol di Valorant:

Valorant

Ghost

Pistol Ghost tidak terbantahkan lagi merupakan pistol terbaik di Valorant karena kemampuan one tapnya dari jarak jauh. Pilih senjata ini jika kalian melakukan eco atau pistol round di Ascent, Breeze, atau Haven karena map-map tersebut memiliki area dengan jarak yang panjang. Senjata ini bisa bekerja dengan baik jika digunakan oleh Agent seperti Reyna, Skye, Raze, dan Chamber.

Hanya dengan harga 500 credit, Ghost merupakan pistol terbaik yang bisa dibeli untuk ronde eco. Jika kamu memiliki kredit lebih, kamu bisa memadukannya dengan light shield untuk pertahanan yang lebih baik.

Shorty

Shorty menjadi pistol kedua terbaik jika Ghost tidak ada. Bucky versi mini ini bisa meluluhlantakkan pertahanan lawan dengan dua peluru saja. Meski begitu, Shorty hanya bisa digunakan di jarak yang sangat dekat. Bind, Split, dan Icebox merupakan map yang bagus untuk menggunakan senjata ini karena terdapat banyak sudut sempit yang bisa menjadi tempat persembunyian Shorty lover.

Dengan harga 150 credit, Shorty merupakan pistol terbaik untuk map-map kecil. Selain jaraknya yang terbatas, jumlah peluru Shorty yang sedikit juga menjadi salah satu kelemahannya jika kalian tidak berhasil mengeksekusi lawan dengan cepat.

Sheriff

Sheriff merupakan pistol yang membutuhkan skill tinggi. Senjata berharga 800 credit ini meski sulit untuk digunakan, bisa menjadi sumber one tap yang renyah jika digunakan oleh orang yang tepat. Sheriff sangat baik untuk digunakan jarak dekat maupun jauh. Jika kalian Chamber atau Jett main, kalian bisa berlatih melakukan one tap dengan senjata ini.

Classic

Classic merupakan pistol yang didapat oleh setiap pemain ketika mereka memulai ronde. Senjata gratis ini bisa jadi mematikan jika digunakan dengan baik. Senjata ini memiliki dua mode tembak yaitu peluru tunggal serta mode semi otomatis yang menembakan 3 peluru sekaligus. Mode semi otomatis sangat baik digunakan untuk jarak dekat.

Jika ekonomi tim mu sedang sangat buruk, bermain menggunakan Classic bukanlah opsi yang jelek. Kalian bisa bermain secara berkelompok untuk menjatuhkan lawan bersama-sama dan merebut senjata mereka.

Frenzy

Pistol terakhir adalah Frenzy. Sejujurnya Frenzy merupakan senjata yang bagus tetapi para pemain merasa bahwa senjata ini tidak konsisten. Spray peluru dari senjata ini cukup sulit untuk dikendalikan sehingga Frenzy bukanlah senjata bagi semua orang.

Jika berhasil untuk mempelajari pola spray dari senjata ini, kalian mungkin bisa memenangkan beberapa ronde dengan pistol yang cukup murah ini. Pistol ini sangat baik untuk bertarung jarak dekat tapi jangan berharap kalian mendapatkan kill jika jaraknya cukup jauh.

Tadi adalah tier list pistol di Valorant. Sejauh ini dari efektivitas dan harga, Ghost merupakan sang jawara. Meski begitu, pistol lain juga bisa menjadi opsi dengan melihat situasi yang terjadi di dalam game. Bagaimana pendapatmu Sobat Esports, mana pistol favoritmu?