Esports

CSGO Masih Menjadi Game Terpopuler di Steam

Mallasak
09/05/2023 15:01 WIB
CSGO Masih Menjadi Game Terpopuler di Steam
Counter-Strike: Global Offensive (CS:GO)

Popularitas dari permainan Counter-Strike: Global Offensive (CS:GO) yang mengejutkan tidak menunjukkan tanda-tanda melambat karena, sekali lagi, CSGO masi menjadi gim yang banyak dimainkan yaitu dengan memecahkan rekor pengguna secara bersamaan.

Pada bulan lalu gim tembak-menembak tersebut juga telah memecahkan rekor pengguna bersamaan, ini merupakan istilah yang diberikan kepada jumlah pemain yang masuk ke permainan secara bersamaan. Untuk gim CSGO sendiri pemain melampaui 1.519.457 pemain dalam satu waktu.

Sontak, angka tersebut tumbuh pada bulan ini. Walaupun, gim CSGO sudah menemani gamer selama lebih dari satu dekade, namun CS:GO ternyata masih menarik bagi sejumlah besar pemain, bahkan kali ini melebihi 1,8 juta pemain simultan 1.818.773.

Dengan demikian maka, itu semakin memperkuat posisi CS:GO sebagai gim terbesar kedua Steam yang pernah ada, kedua setelah PUBG: Battlegrounds, yang masih menampilkan rekor bersamaan yang mengejutkan yakni 3,2 juta pemain.

CS:GO

Menurut prediksi yang beredar pada komunitas gim tersebut angka pemaim silmutan tersebut dapat bertambah seiring semakin dekatnya pengumuman bawah generasi berikutnya dari FPS ikonik Valve, Counter Strike 2 diumumkan. Rencananya gik tersebut akan dirilis pada tahun 2023 mengingat saat ini gim tersebut sudah memasuki masa percobaan terbatas.

Bukan hanya jenis gimnya saja platform penyedianya pun Steam, juga, sangat populer saat ini. Tren kenaikannya dimulai pada saat tiga tahun lalu, pada Januari 2020, ketika dunia mulai mengisolasi diri pada awal krisis COVID-19.

Pada 2 Februari lalu rekor Steam yang ada 18.537.490 pengguna menurut data pada Januari 2018 mengalami kenaikan yang sangat tinggi yaitu berhasil memecahkan rekor yang ada dengan 300.000,lebih mengesankan lagi bahkan pada saat mencapai puncaknya yakni 18.801.944 pemain.

Bahkan menurut data yang dikutip dari Gamesradar bahwa pada akhir pekan di bulan Maret 2020 jumlah pemaim menembus 20 juta untuk pertama kalinya. Kemudian mencapai puncaknya 24,7 juta pengguna pada bulan Desember 2020 dan 26,5 juta pada Februari 2021 lalu pada akhir Oktober, platform PC mencapai 30 juta pengguna, hal ini sekaligus mencatatkan rekor untuk pertama kalinya.

Sebagai informasi saat ini, catatan pengguna bersamaan Steam sendiri telah mencapai 33.598.520 pemain, menurut data terkahir pada bulan lalu.