Esports

Sesuai Prediksi, OG Tuntaskan Dahaga Juara di MDL Macau Minor!

Billy Rifki
11/12/2017 13:54 WIB
Sesuai Prediksi, OG Tuntaskan Dahaga Juara di MDL Macau Minor!
gosugamer, joindota

Selalu gagal capai target di beberapa turnamen, bisa di bilang awal musim Pro Circuit bukanlah yang terbaik untuk OG. Namun, keberuntungan mereka mulai berbalik ditandai dengan kesuksesan menjuarai minor pertama di Mars-Media Dota 2 League Macau.

Meskipun banyak pesimisme menaungi OG karena harus berhadapan dengan tim kuat macam Na’Vi dan VP yang secara performa tampil lebih baik dari OG dalam beberapa turnamen terakhir. Terlebih mengingat fase kualifier DreamLeague, OG harus gagal lolos karena kalah bersaing dengan kedua tim di atas. Kini terbukti, OG belum bisa dilupakan. Mereka tampil mendominasi dengan duet Resolution dan Notail sebagai core tunjukan taji yang sebenarnya.

OG mampu lalui babak round robin sebagai pemimpin dan berhak menentukan lawan mereka di semi-final. OG harus memilih antara Na’vi atau TNC. Berdasarkan hasil pertemuan di turnamen ini, OG mampu ungguli kedua tim. Namun memilih Na’vi sebagai lawan di semi-final terbilang beresiko tapi menguntungkan. Walaupun Na’vi adalah tim kuat, OG cukup familiar dengan gaya bermain Na’vi dan terbukti Na’vi mampu mereka kalahkan di round robin, di saat yang sama mereka menghindari mempertemukan Na’vi dan VP di semifinal karena hal itu akan menguntungkan VP yang juga mengenali Na’vi dengan baik, dalam sudut pandang OG, TNC simpan potensi untuk kejutan menghadapi VP dan terbukti, TNC mampu lengserkan VP untuk bertemu OG di final.

Babak play-off dan final berjalan dalam format BO3

Game 1:  OG vs TNC

OG andalkan 2 hero reworked yang sempat jadi pesakitan di awal rilis 7.07, kini Morphling dan Tiny adalah momok mematikan di tingkat kompetisi pro. Morphling tetap mematikan dengan kombo shotgun-nya namun hadirkan fleksibilitas baru dengan variasi stun STR/AGI serta kemampuan meniru musuh yang seringkali membuat lawan tersedak strategi mereka sendiri. Begitupun Tiny yang jadi safelane carry idaman. Mampu farm dengan cepat berkat Tree Grab, kemampuan nuke dengan cooldown cepat dan ketahanan baru yang membuat dia ideal sebagai pendobrak di garis depan.

TNC melawannya dengan andalkan Terrorblade dan Storm Spirit namun sayang OG miliki keunggulan draft dengan dukungan dari Bane yang mampu kunci pergerakan Storm dan TB ditambah S4 gunakan Omniknight yang mampu sediakan magic immune kepada rekannya yang membutuhkan sekaligus sediakan Guardian Angel untuk negasikan kapabilitas right-click dari Terrorblade.

Morphling dan Tiny lepas kendali di game ini dan mampu membunuh support-support lemah dari TNC. OG pun mampu akhiri pertandingan dengan skor 9-26 di menit 38:28.

Game 2

Khawatir dengan ancaman dari Morphling, TNC putuskan kubur hero tersebut ke dalam banlist namun membiarkan Tiny jadi core untuk OG. TNC lebih siap dengan kuasai 3 hero tanky layaknya Doom, Elder Titan dan Dragon Knight yang pasti lebih tahan terima inisiasi Tiny. Namun Tiny bukanlah satu-satunya yang harus diwaspadai, meskipun kemampuan menghancurkan struktur dari Tiny sangat berbahaya, namun kelincahan Resolution dengan Invokernya menjadi senjata utama untuk menghabisi hero-hero tanky TNC dengan kerusakan sihirnya. Reso mampu akhiri kedua game tanpa alami satupun kematian dan jadikan trofi pertama bagi OG sejak April tahun lalu di Kiev Major.

OG berhak atas hadiah $130.000 + 150 CP, TNC dapatkan $65.000 + 90 CP sementara Navi dan VP berbagi hadiah serupa senilai $30.000 + 30 CP dan tim tersisa masih kebagian $9.000

Upcoming Tournament Lihat Semua >
Belum ada event
Ongoing Tournament Lihat Semua >
Belum ada event
Video Pilihan
Solo MMR
This leaderboard is currently unavailable.
This leaderboard is currently unavailable.
This leaderboard is currently unavailable.
This leaderboard is currently unavailable.
This leaderboard is currently unavailable.
Team MMR
1 PARIVISION 1584
2 BetBoom Team 1564
3 CyberBonch-1 1520
4 Team Liquid 1514
5 Team Falcons 1511
6 Tundra Esports 1507
7 Cloud9 1497
8 Aurora.1xBet 1455
9 VGJ Storm 1450
10 Team Spirit 1434