Esports

Update 7.14: DOTA 2 Rasa Minesweeper, Techies Lengkapi Captain’s Mode

Billy Rifki
30/04/2018 10:56 WIB
Update 7.14: DOTA 2 Rasa Minesweeper, Techies Lengkapi Captain’s Mode
DOTA 2

Lengkap sudah jajaran hero DOTA yang bisa dikontes secara kompetitif setelah Techies akhirnya diberi kesempatan untuk tanamkan keangkerannya di Captain’s Mode. Update 7.14 yang rilis di tanggal 26 April lalu tak hanya beri perubahan minor bahkan beberapa mekanik yang seringkali dimanfaatkan oleh pemain pubs dan pro.

Hal terbesar pertama di update kali ini tentu kehadiran Techies yang telah lama hiatus dari kompetitif. Penampilan paling berkesannya terjadi di turnamen The International 2015 ketika kombonya dengan Tuskar dan Tiny merajalela.

Tampak serupa di meta saat ini ketika kedua hero tersebut makin populer dipermukaan. Sayang perubahan pada skill ketiganya ( Blast Off) membuat kombo tersebut tak mungkin lagi terjadi. Menarik melihat bagaimana para pro memanfaatkan kengerian dari sang bomber menciptakan ledakan-ledakan peruntuh mental lawan di turnamen Pro Circuit yang tersisa.

Perubahan Mekanik Creep dan Penyesuaian Item

Offlane memang diciptakan untuk situasi sulit, meski begitu Valve tidak serta merta melupakan kompensasi seperti Iron Talon di patch sebelum-sebelumnya untuk mempermudah eksistensi mereka. Setelah item tersebut dihapuskan, mulailah para offlaner yang kelewat jenius mengacaukan creep equilibrium dengan mem-block gelombang creep pertama hingga muncul gelombang selanjutnya dan membawanya ke tower sekutu terdekat.

Dampaknya, tumpukan creep yang sebanyak itu memberikan asupan exp dan gold yang sangat melimpah membuat kinerja offlaner jauh lebih mudah. Membutuhkan lebih dari satu disable untuk menghentikan upaya nakal dari offlaner yang memahami teknik seperti ini. Tapi jangan kuatir karena Valve membuat creep pertama lebih cuek di update terbarunya.

Para offlaner khususnya yang profesional tentu akan menemukan cara baru untuk bisa menjaga relevansinya di offlane, mungkin untuk sementara keberadaan dual offlane akan kembali digunakan untuk beradu pukulan dan exp yang lebih menjanjikan.

Item seperti Monkey King Bar dan Maelstorm mendapat perubahan dengan komposisi dan efek akhir yang ditawarkan. MKB tak lagi beri attack speed namun kerusakan fisik dan magic. Begitupun bahan dari Maelstorm yang kini mengganti resep dan Gloves dengan Javelin, berdampak pada tambahan kerusakan petir meski kehilangan attack speednya.

Beberapa hero juga disesuaikan terutama yang sedang populer seperti Witch Doctor, Tuskar dan Riki. Dampak lane WD yang begitu kuat terutama berkat Maledict dikonfigurasi batas cooldownnya. Kini ia perlu memaksimalkan Maledict atau dengan kata lain memalingkan Paralyzing Cask, disable andalannya bila ingin perkuat potensi damage burstnya.

Tuskar pun mendapat banyak penyesuaian di Ice Shard yang terbukti sangat mematikan di level awal, Rikimaru langsung mendapat koreksi dari Ultimatenya yang terlalu luar biasa meski hanya dikurangi sepersetengah detik.

Untuk buff, IO mendapat modifikasi yang cukup berarti, kini ia bisa terkoneksi dengan spell immune hero dan mekanis dari Spiritnya dipermudah membuatnya mungkin bisa lebih dipahami pemain support yang baru. Windranger, Weaver dan Wraith King mendapat boost untuk fase laning mereka, Weaver mendapat tamabahan regen sementara WK dapat kalkulasi mana yang lebih berjangka dengan perubahan pada Wraithfire Blast. Windranger coba dikembalikan sebagai core mematikan dengan berbagai buff demi buff di Powershot dan Focus Fire.

Sudah siap untuk menyaksikan ledakan Techies di Pro Circuit sobat eSports?

Upcoming Tournament Lihat Semua >
Belum ada event
Ongoing Tournament Lihat Semua >
Belum ada event
Video Pilihan
Solo MMR
This leaderboard is currently unavailable.
This leaderboard is currently unavailable.
This leaderboard is currently unavailable.
This leaderboard is currently unavailable.
This leaderboard is currently unavailable.
Team MMR
1 Team Falcons 1633
2 BetBoom Team 1554
3 Team Liquid 1542
4 Team Spirit 1527
5 CyberBonch-1 1520
6 Cloud9 1497
7 Aurora.1xBet 1455
8 VGJ Storm 1450
9 Tundra Esports 1441
10 Unknown 1429