Esports

Tobiwan Terseret Skandal Pelecehan, Akhir Karir Caster Ikonik DOTA 2?

Billy Rifki
26/06/2020 13:50 WIB
Tobiwan Terseret Skandal Pelecehan, Akhir Karir Caster Ikonik DOTA 2?
vpesports

Belakangan komunitas DOTA 2 diramaikan oleh berita yang sangat memalukan. Kemarin, GrandGrant, komentator dan streamer dari Evil Geniuses ketahuan melecehkan wanita hingga akhirnya diputus kontrak. Belum lama hari ini (26/6), jagad Twitter dikejutkan oleh perilaku masa lalu Toby “TobiWan” Dawson.

Ya, Tobiwan yang itu. Toby yang dianggap sebagai salah satu caster paling ikonik di DOTA 2 dengan banyak kalimat-kalimat legendaris seperti "It's a disaster!!!" yang akhirnya jadi voiceline Battle Pass. Hal ini terungkap setelah kasus GrandGrant mencuat dan beberapa korban wanita turut bersuara mengenai aksi Toby. Ironisnya, salah satu korban Toby adalah pacar dari teman dekat sekaligus duet casternya yakni SyndereN. Namun sang wanita belum menjalin hubungan dengan SyndereN saat itu karena kejadian mengambil waktu di 2011.

Toby awalnya ngetweet kalimat simpati terhadap para korban dan berharap lelaki bisa belajar dari kasus ini agar tidak memperlakukan wanita dengan salah. Namun, hal tersebut malah blunder karena ada beberapa tweeps yang mengetahui kisah kelam Toby, hanya saja belum sempat terekspos.

Toby akhirnya sibuk mengklarifikasi diri dari tuduhan tersebut, bahwa benar ia pernah melakukan kesalahan dan ingin menebus dosa tersebut. Sampai akhirnya beberapa korban menulis kisah panjang TwitLonger dan membuat komunitas percaya kalau Toby bukanlah malaikat seperti yang tergambar selama ini.

Rekan-rekan caster menyatakan tak mau lagi bekerjasama dengan Toby. Di antaranya Capitalist, Synderen sampai rumah produksi Beyond The Summit dengan lantang menghentikan kolaborasi dengan Tobiwan.

Valve pun mengambil tindakan untuk menghapus seluruh voiceline Tobiwan yang pernah ada. Toby masih sempat mengomentari laga besar antara OG versus Secret dalam seri terakhir Beyond Epic. Tak disangka, pertandingan tersebut mungkin jadi akhir perjalanannya sebagai caster.

Sangat mengecewakan ya Sobat Esports, apakah masih ada skandal-skandal pelecehan yang belum terungkap di kalangan caster DOTA 2?

Upcoming Tournament Lihat Semua >
Belum ada event
Ongoing Tournament Lihat Semua >
Belum ada event
Video Pilihan
Solo MMR
This leaderboard is currently unavailable.
This leaderboard is currently unavailable.
This leaderboard is currently unavailable.
This leaderboard is currently unavailable.
This leaderboard is currently unavailable.
Team MMR
1 PARIVISION 1584
2 BetBoom Team 1564
3 CyberBonch-1 1520
4 Team Liquid 1514
5 Team Falcons 1511
6 Tundra Esports 1507
7 Cloud9 1497
8 Aurora.1xBet 1455
9 VGJ Storm 1450
10 Team Spirit 1434