Esports

IceIceIce Akhiri Kontrak di Fnatic & Incar Kiprah di Luar SEA

Billy Rifki
17/09/2020 16:17 WIB
IceIceIce Akhiri Kontrak di Fnatic & Incar Kiprah di Luar SEA
vpesports

Misteri masa depan Daryl Koh “iceiceice” Pei Xiang akhirnya jelas. Keputusannya istirahat dari kompetisi DOTA 2 bersama Fnatic ternyata berkaitan dengan kontraknya yang sudah habis. Ia pun memilih untuk tidak memperpanjang masa baktinya dan mengincar kiprah baru di luar ranah Asia Tenggara.

Hal ini sesuai dengan pengumuman resmi yang dirilis oleh Fnatic kemarin (16/9). IceIceIce mengatakan punya minat untuk hijrah ke luar region selagi mempertimbangkan masa depan di jeda istirahatnya. Terhitung, ia sudah dua tahun membela Fnatic sejak bulan September 2018.

Salah satu faktor yang membuat IceIceIce "ngerem" main adalah terhentinya Pro Circuit, musim kompetisi resmi dari Valve. Tentu motivasi bermain tidak sama ketika tampil di turnamen online biasa dengan kompetisi official. Hal ini diakui oleh Fnatic dalam pengumuman mereka kalau chemistry di tim Fnatic perlahan mulai tak searah.

Fnatic tentu harus laju terus sepeninggal IceIceIce meski hasilnya kacau balau seperti di turnamen BTS Pro Series Season 3. Menggunakan satu trial dan satu stand-in yakni Eyyou dan Xepher, Fnatic berubah dari tukang bully jadi juru kunci. Saat ini, mereka masih terjebak di dasar klasemen dari 10 tim yang bertanding, menorehkan tiga kali kekalahan beruntun.

Fnatic pun memutuskan melepas IceIceIce beserta Eyyou, lalu menjajal Xepher main di posisi lima dan menyewa lagi jasa Forev untuk offlane. Keduanya akan melengkapi trio Raven, Moon dan DJ sebagai pilar utama.

Kira-kira, tim mana yang bakal meminang IceIceIce? Apakah Fnatic bisa lebih solid dengan roster barunya?

Upcoming Tournament Lihat Semua >
Belum ada event
Ongoing Tournament Lihat Semua >
Belum ada event
Video Pilihan
Solo MMR
This leaderboard is currently unavailable.
This leaderboard is currently unavailable.
This leaderboard is currently unavailable.
This leaderboard is currently unavailable.
This leaderboard is currently unavailable.
Team MMR
1 PARIVISION 1584
2 BetBoom Team 1564
3 CyberBonch-1 1520
4 Team Liquid 1514
5 Team Falcons 1511
6 Tundra Esports 1507
7 Cloud9 1497
8 Aurora.1xBet 1455
9 VGJ Storm 1450
10 Team Spirit 1434