Pada pekan kelima DPC SEA Tour 3 Division 1, BOOM Esports berhasil menunggangi T1 2-0 dengan mudah berkat eksekusi sempurna yang dilakukan tim di sepanjang match.
Kemenangan tim #IndoPride pada seri ini berarti bahwa BOOM masih berhasil menunjukkan konsistensi nya untuk meraih kemenangan kelimanya di sirkuit. Sementara T1, ia belum berhasil menampilkan performa terbaiknya pada musim ini.
Much needed win as we mop up @T1 2-0! GGWP! ?
— BOOM Esports (@boomesportsid) July 7, 2022
In the absence of Skem, the boys still showed solid performance and Mushi was able to show he still got the moves!
We keep on going!#HungryBeast pic.twitter.com/CRcH1acMOM
BOOM Esports masih bermain dengan hero dan playstyle yang cenderung berada di zona nyaman nya ketimbang memaksa kan komposisi meta saat ini. Bahkan, Yopaj pada sesi interview pasca pertandingannya mengaku bahwa mereka masih fokus dengan permainan yang nyaman.
Kemenangan BOOM atas T1 berhasil membawa tim kepada puncak klasemen tepat dibawah Talon Esports yang berada di rentang poin yang tipis. Di sisi yang lain, T1 berada di urutan kelima dan masih tampak harus memikul beban yang berat bagi mereka bangkit untuk meraih banyak poin.
Xepher cs saat ini masih rentan dan belum mendapatkan posisi yang baik dalam divisi 1 musim ini. Para roster yang berlaga di pertandingan juga belum tampak terlihat matang lantaran performa yang belum stabil. Playstyle T1 pun masih tergolong lambat dimana mereka harus menahan fase early hingga akhirnya mendapatkan momentum hingga akhirnya dapat menguasai teamfight.
Tentunya, T1 masih perlu untuk segera merevisi permainannya sebelum musim DPC SEA berakhir beberapa seri lagi. Bahkan, mereka juga harus berhasil mengejar urutan tertinggi jika ingin lolos ke PGL Arlington Major 2022.
BOOM Esports masih akan meneruskan dominasinya di DPC SEA Tour 3 Division 1 21/22 melawan Fnatic pada hari ini dan mengamankan slot Arlington Major. Bagaimana menurutmu?
Upcoming Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Ongoing Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Video Pilihan | ||
---|---|---|
|
Solo MMR |
---|
This leaderboard is currently unavailable. |
This leaderboard is currently unavailable. |
This leaderboard is currently unavailable. |
This leaderboard is currently unavailable. |
This leaderboard is currently unavailable. |