Esports

Epic Games Akan Ban Permanen Pelaku Scam

Dandesignlab
20/01/2023 17:44 WIB
Epic Games Akan Ban Permanen Pelaku Scam
Epic Games

Epic Games kini akan memperketat ekosistemnya di mana scammers atau oknum penipuan in-game akan di banned. Epic memberikan akses kepada seluruh pemain yang menjadi korban scam untuk melaporkan oknum tersebut sebagai hukumannya, menurut dataminer ShiinaBR.

Kasus penipuan digital atau yang sering disebut sebagai Scammer masih sangat sering ditemukan hingga saat ini. Mereka telah merugikan banyak pihak dan cenderung merusak ekosistem akibat perlakuannya tersebut.

Mereka gemar menipu pemain lain melalui transaksi jual beli dengan cara mengiming-imingi harga jual yang murah untuk barang berkualitas. Namun, Scammer akhirnya sering pergi meninggalkan pembeli tanpa memberikan barang yang disepakati.

Scammer tak hanya berperan sebagai penjual atau penyedia. Dalam berbagai kasus, mereka juga dapat berperan sebagai pembeli yang menginginkan sebuah sumber daya sebelum melakukan pembayaran hingga akhirnya tak meninggalkan sepeser pun uang setelah barang tersebut diberikan.

Melihat kasus ini, Epic Games tak tinggal diam dan mengambil tindakan yang cukup positif di mana mereka akan membanned permanen setiap pelaku penipuan pada update berikutnya.

Fitur terbaru ini dapat memungkinkan korban Scam untuk melaporkan oknum yang nantinya akan terekam di sistem Epic Games. Selanjutnya, pengembang akan mengambil tindakan dan akan memblokir akun pelaku yang dilaporkan jika valid.

Langkah ini cukup baik untuk membantu setiap pemain bertransaksi in-game lebih terbuka dan terpercaya. Mungkin ini juga akan disambut sangat baik oleh penggemar Fortnite demi menjunjung permainan kompetitif yang adil dan menyenangkan.