Kehadiran Udil membawa kemenangan gemilang untuk ONIC. Setelah absen dua minggu, sang midlaner trashtalker tak bisa menyembunyikan rasa gembira membantai Geek Fam 2-0. Match kedua bahkan sangat memilukan karena ONIC tak memberi satu kill pun untuk Ayam Jago cs.
Memasuki arena, Udil sempat terlihat tegang mengusap-usap wajahnya dan kaki yang gemetar. Meski menampik, Drian yang turut ikut dalam sesi interview bersama Esports.ID membenarkan kegugupan Udil. Ternyata, Udil punya ambisi besar memberi kemenangan untuk ONIC, apalagi dua minggu kebelakang Udil cuma bisa jadi penonton.
Menanggapi perasaannya cuma bisa duduk-duduk manis melihat ONIC merana, dengan nada serius Udil berkata " Jujur nih ya ngga pake becanda-becanda. Sungguh sakit, amat lebih sakit melihat temen lu kalah tanpa lu. Lebih baik temen lu bisa menang tanpa lu ketimbang kalah. cuman kemarin gue ngelihat temen gue dibantai-bantai, dihina-hina gue ngerasa lebih perih daripada apa yang ada di dunia ini" curhatnya panjang lebar.
Udil merasa melihat ONIC main tanpa dirinya tapi menang lebih baik ketimbang melihat ONIC kalah tanpa diperkuat Udil. Memang, di game pertama, Udil dan Pharsa-nya banyak terciduk musuh. Tapi itu semua sebagai bagian dari strategi tumbal yang coba diterapkan ONIC.
Tentu ini berbeda dengan gaya main Udil yang fans Mobile Legends ingat selama ini kalau Udil suka mencuri perhatian dengan aksi-aksi briliannya.
Sang pelatih, Tibold turut bersuara terkait absennya Udil. Ia menghormati pilihan Udil untuk "mangkir" di dua minggu pertama. Namun, banyak faktor di pertandingan kedepan apakah Udil akan tetap bermain atau tidak demi mempertahankan kemenangan, yang terpenting ONIC punya target untuk menjadi juara di MPL Season kelima.
Menurut Sobat Esports, ONIC menang karena Udil atau lawannya terlalu mudah ya?
Upcoming Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Ongoing Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Video Pilihan | ||
---|---|---|
|