Esports

Bukan EVOS Legends! Xorn Dirumorkan Merapat ke RRQ Hoshi

Billy Rifki
03/12/2020 14:04 WIB
Bukan EVOS Legends! Xorn Dirumorkan Merapat ke RRQ Hoshi
youtube

RRQ Hoshi terbilang tak banyak mengubah skuad juaranya sejak MPL S5. Cuma mengorbitkan Alberttt dan memboyong Liam di MPL S6 terbukti ampuh menjaga gelar mereka di kancah domestik. Namun, opsi untuk memperkuat tim tetap jadi pertimbangan. Beberapa rumor menguat terkait kemungkinan pemain yang merapat ke pasukan Sang Raja.

Diantaranya ada nama Psycho, tanker dari ONIC Esports dan Kyy, pemain muda berbakat dari Bigetron Alpha. Realisasi kedua pemain sayangnya tak kunjung cerah sampai gosip baru menyebutkan kalau RRQ mengincar pemain lain dengan lebih serius. Meski belum ada nama yang tersebut eksplisit, berbagai sumber menyebutkan kalau sosok itu adalah Xorn.

Xorn merupakan pemain Mobile Legends dari Malaysia yang diibaratkan sebagai alien di sana, mirip seperti Lemon untuk scene Indonesia. Xorn saat ini telah meneken kontrak baru di timnya Geek Fam, cuma tim lain bisa saja memboyong Xorn untuk opsi pinjam. Kelebihan Xorn dibanding dua calon pemain di gosip sebelumnya adalah kemampuan Xorn bermain muti role. 

RRQ terbilang sudah solid dengan skuad saat ini, hampir tiap pemain adalah yang terbaik diposisinya. Guna mengutak-atik strategi, coach James butuh pemain yang mampu menjalankan peran berbeda dengan baik untuk fleksibilitas taktik. Xorn, jadi opsi paling tepat. Ia mampu main sebagai mage support, di samping, jadi jungle atau tank sekalipun.

Meski belum jelas kapan RRQ mengumumkan transfer resmi pemain barunya, setidaknya kepastian kalau akan melakukan proses transfer, sebaiknya kita tunggu seheboh apa manuver RRQ dalam belanja pemain. Menurut Sobat Esports, apakah Xorn cocok main di RRQ Hoshi?