Kejutan di upper bracket M2, tim perwakilan Myanmar mampu mendominasi laga melawan unggulan juara yakni Bren Esports dari Filipina. Burmese Ghouls menunjukan gameplay sempurna di game pertama dan kedua, mementahkan semua rencana drafting dari Bren dengan pick yang unik dan on point.
Ditemui usai kemenangan epik mereka, Burmese Ghouls diwakili oleh Ace dan Ruby DD menjelaskan persiapan mereka melawan Bren Esports dan bagaimana mereka mengeksekusi rencana tersebut dengan sangat matang. Beberapa catatan penting dari match ini bagaimana mereka mengcounter hero andalan Bren seperti Baxia offlane dan Chou tank yang biasanya berperan penting dalam laning dan team fight.
Mereka percaya diri setelah match ini, Myanmar adalah negara yang lebih kuat dari Filipina. "Ya kami menang (melawan tim Filipina), mau bilang apa lagi," ucap Ace. Kemenangan ini tentu mengubah peta kekuatan M2 karena Bren dijagokan sebagai unggulan juara, bahkan lebih diyakini untuk menang melawan BG.
Untuk laga selanjutnya, Burmese Ghouls tak sabar untuk bertemu RRQ Hoshi, namun wakil Indonesia tersebut harus menang dulu lawan Omega Esports. Nggak nyangka banget Burmese Ghouls bisa main sekeren itu yah Sobat Esports.
Upcoming Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Ongoing Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Video Pilihan | ||
---|---|---|
|