Fadhil "Taka" Asra jadi amunisi teranyar yang diresmikan oleh RRQ Hoshi untuk MPL Season 7 mendatang. Masa baktinya di Bigetron selama beberapa musim harus ia akhiri dan memulai petualangan baru keluar dari zona nyaman.
Perpindahan Taka ke RRQ Hoshi sudah dirumor-rumorkan sejak lama sampai ia galau menentukan. Namun, bukan Taka saja yang galau, sang pemilik Taka di tim sebelumnya yakni Bigetron Alpha sempat berucap menguatkan kalau Taka ke RRQ. Selang beberapa lama, statementnya dibantah sendiri.
Untungnya, Taka sudah mengenal VYN lama mulai dari masa nge-team di BOOM dan semusim di Bigetron. Hal ini akan membantu proses adaptasinya dalam tim. Peran Taka tentu masih tanda tanya. Sempat dikira ia bakal memperkuat tim MDL, Taka ternyata langsung ke skuad MPL. Meski belum tentu ia akan main reguler nantinya, namun pemain serbabisa ini adalah pelapis ideal di semua lini.
Taka bisa menambal VYN yang tak tergantikan sejak beberapa season, ia pun piawai untuk bermain sidelane kalau-kalau R7 butuh istirahat. Bahkan, ada juga yang bilang ia sedikit banyak seperti Lemon saking handalnya bermain multi-role dengan pilihan role yang luas.
Goodluck RRQ Taka, semoga memberi pembaruan yang dibutuhkan RRQ Hoshi di MPL Season 7 nanti. Bagaimana pendapatmu sendiri Sobat Esports?
Upcoming Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Ongoing Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Video Pilihan | ||
---|---|---|
|