Bracket untuk MPLI 2021 sudah ditentukan, pertandingan group stage akan berlangsung besok (2/11) sampai 4 November mendatang, perempat final berlangsung 5 November sampai grand final di tanggal 7 November.
Menggunakan metode Captain's Draft, tim juara MPL dari Indonesia, Malaysia, Singapura dan Filipina berhak mengundi tim lawan secara bergantian untuk masuk ke dalam bracket mereka. Yang menarik, Team SMG dari Malaysia yang diasuh oleh James, mengadu EVOS Legends dan RRQ Hoshi untuk bertempur pagi-pagi. El clasico terlalu dini pun tak dapat dihindari.
Taktik James mengingatkan fans dengan aksi lamanya di MPLI tahun lalu saat James masih menukangi RRQ Hoshi. Ia dengan sengaja menyatukan tim-tim kuat di bracketnya seperti mengadu EVOS Legends dan Alter Ego. AE sendiri keluar sebagai juara MPLI tahun lalu.
Selain el clasico, Team SMG yang diwakili oleh manajer mereka Benny Lai saat pengundian bracket memasukan ONIC PH dan Smart Omega, dua tim kuat asal Filipina. James dianggap jenius karena berani memasukan tim-tim unggulan dalam satu bracket, membuat proses penyisihan menarik dari awal sekaligus menyingkirkan nama-nama besar.
DUEL SAUDARA CIPTAAN MARS
Persis juga seperti tahun lalu, MPLI 2021 juga diwarnai dengan aksi perang saudara antara RSG dari Malaysia dan Filipina serta tim Aura Fire dan Echo yang musim lalu bernaung dengan nama Aura PH. Match up ini diracik oleh Mars dari ONIC Esports. Untungnya, ONIC tidak bertemu dengan rival satu landak yakni ONIC PH yang sudah tergabung ke dalam bracket ciptaan Team MSG.
Blacklist International cenderung memilih lawan yang lebih "ringan" dengan Todak, See You Soon dari Kamboja, Geek Fam dan yang terberat, Bigetron Alpha. Blacklist pun dijagokan untuk lolos dari bracket buatan mereka.
Juara MPL Singapura Season 8 memilih Alter Ego, Orange Esports, Rebellion Genflix dan Nexplay EVOS ke dalam bracket mereka. Bagan ini cenderung sepadan karena tak ada tim yang benar-benar unggul melihat dari performa mereka sepanjang musim MPL kemarin, walau sang juara MPL SG dapat keuntungan sudah menanti di perempat final.
Semua pertandingan akan berlangsung best of three kecuali grand final menjadi best of five. Siapakah pemenang el clasico di MPLI 2021? Apakah strategi James dan Team SMG berhasil mengantar mereka jadi juara MPLI?
Upcoming Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Ongoing Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Video Pilihan | ||
---|---|---|
|