Esports

Berbagai Prestasi Tujuh Pemain Timnas MLBB, Optimis Emas!

Billy Rifki
18/03/2022 15:09 WIB
Berbagai Prestasi Tujuh Pemain Timnas MLBB, Optimis Emas!
esports.id interview, MPL Indonesia Instagram

Tujuh pemain untuk tim nasional Mobile Legends Indonesia sudah terpilih. Vyn, Kiboy, R7, Alberttt, CW, Sanz dan Luminaire akan berjuang membawa emas untuk Indonesia di SEA Games 2021 Vietnam.

Ketika pelatih timnas MLBB, Jamesss mengumumkan para pemain tersebut. Banyak pihak langsung optimis ini adalah dream team dan pemain terbaik yang dimiliki Indonesia saat ini. Kalau kalian ragu keberhasilan apa saja yang mereka raih, yuk kita cek lagi berbagai prestasi tujuh pemain timnas MLBB Indonesia!

- RRQ VYN


Source: Instagram MPL Indonesia

Mantan kapten RRQ Hoshi, pilar dibalik rapihnya gameplay pasukan Sang Raja selama bermusim-musim. Vyn punya kepemimpinan dan makro skill yang tinggi. Hero poolnya juga luas, membuat pelatih manapun suka dengan pemain seperti Vyn.

Mulai dari tank konvensional seperti Khufra, Akai atau Hylos, roamer agresif macam Chou, Jawhead dan Martis, Vyn juga ahli bermain mage seperti Selena, Yve, Pharsa dan Pharsa. Keberhasilannya membawa RRQ dua kali juara di MPL S5 dan S6, serta menjadi MVP final di MPL S5 menunjukan kualitasnya sebagai pemain timnas.

- RRQ ALBERTTT


Source: Instagram MPL Indonesia

Pemain paling berbahaya, disegani oleh lawan dalam dan luar negeri. Alberttt adalah ujung tombak RRQ Hoshi dan timnas Indonesia. Dua kali meraih predikat 1st Team Jungler di MPL S7 dan S8, Alberttt telah menunjukan skill dan mentalnya di MPL Indonesia walau masih berusia belia.

Selama pelatnas, Alberttt disebut sebagai pemain yang paling konsisten dengan torehan win rate tinggi. Di MPL S9, ia saat ini menduduki peringkat pertama pemain dengan kill terbanyak (87) dan GPM tertinggi (810 gold per minute).

Bermain assassin dan marksman jadi ciri khasnya. Ling, Hayabusa dan Lancelot adalah sedikit dari hero montage Alberttt. Musim ini, Alberttt telah meluaskan hero poolnya dengan Fanny dan Paquito.

- EVOS LUMINAIRE


Source: Instagram MPL Indonesia

Dijuluki tuan besar bukan tanpa alasan. Luminaire adalah pahlawan bagi EVOS meski sang pemain enggan disebut demikian. Persentase EVOS menembus final MPL lebih besar bila ada Luminaire. Pengalaman, makro skill, ketenangan dan komunikasi yang baik jadi keunggulan Luminaire.

Keberhasilannya mengantar EVOS menjuarai MPL S4 dan M1, diteruskan dengan kiprah apik di MPL S7 sampai menjadi MVP final membuktikan betapa besar pengaruh Luminaire dalam tim. Sama seperti Vyn, Ihsan juga punya hero pool luas. Ia bisa bermain roamer, mage, atau keduanya sekaligus.

- ONIC KIBOY


Source: Instagram MPL Indonesia

Sejak debut di MPL, Kiboy telah menarik banyak perhatian penggemar dengan mekaniknya yang tinggi sebagai roamer. Ia rutin melakukan freestyle saat inisiasi, dipadukan dengan konsistensi pressure yang membuat lawan kesulitan mengembangkan permainan.

Sejak di MDL, bakatnya sudah tercium. Ia menjadi 1st Team Roamer di MDL season 2. Musim ini, ia menjadi pemilik assist terbanyak kelima dengan 116 assist. Kiboy telah bertransisi dari roamer biasa menjadi playmaker untuk ONIC.

Dari Jawhead dan Chou andalannya, Kiboy kini lebih sering memakai Selena untuk memudahkan rotasi dan potensi pick off. Banyak yang berpendapat Kiboy akan mengisi role roamer utama di timnas. Dari konsistensinya belakangan, ia memang layak memimpin Indonesia sebagai manusia terdepan di Land of Dawn.

- ONIC CW


Source: Instagram MPL Indonesia

Tenang, pintar, serbabisa. Itulah karakter dari CW. Goldlaner ONIC ini bertransisi dari jungler, midlane dan kini jadi goldlaner terbaik di MPL Season 8. Hero pool CW sangat unik, mulai dari mage macam Pharsa dan Lylia, tanker seperti Belerick atau hero MM terpinggirkan seperti Miya.

Ia juga langsung fasih memainkan hero baru seperti Melissa seperti yang ia tunjukan di pekan ketiga MPL Season 9. Ini membuktikan kalau CW adalah player yang cocok dengan strategi apapun, mampu beradaptasi demi kemenangan tim.

- RRQ R7


Source: Instagram MPL Indonesia

Berbicara offlaner atau exp laner, rasanya tidak ada yang bisa sekonsisten R7. Mantan pemain DOTA 2 ini telah menunjukan dominasinya sebagai penguasa hard lane di MPL Indonesia.

Skill tinggi dilengkapi dengan makro yang mumpuni, R7 juga punya hero pool luas dengan tingkat mastery ekstrim. Jangan lupakan juga beberapa hero andalannya seperti Chou, Gloo dan Esmeralda yang akan jadi mimpi buruk lawan kalau dilepas.

R7 tidak punya pengganti di timnas MLBB. Ini berarti ia akan memikul beban offlane sendirian dan belum ada lagi pemain yang layak atau menyetarai kemampuan R7 di offlane timnas Indonesia.

- ONIC SANZ


Source: Instagram MPL Indonesia

Salah satu kejutan Jamesss di pemilihan pemain timnas adalah hadirnya Sanz. Jungler ONIC ini sebenarnya ingin agak santai dengan main midlane. Namun, skillnya yang terlalu tinggi dan kemampuan farming tiada dua membuat Sanz jadi aset berharga di timnas.

Sanz bisa di plot untuk main berbagai role. Kalau Alberttt sudah paten di jungle, Sanz bisa menunjukan Vale maut di midlane. Atau, dengan meta marksman yang saat ini populer, Sanz bisa juga bermain goldlane dengan hero MM andalannya macam Natan atau Claude.

Tipikal Sanz yang farming oriented memastikan timnas punya jaminan late game yang baik kalau menghadapi musuh yang agresif.

- JAMESSS


Source: Instagram MPL Indonesia

Terakhir, tak lupa dengan prestasi sang pelatih, Jamesss. Berprestasi di RRQ Hoshi, ia menularkan vibe positif tersebut ke Team SMG di Malaysia. Selama menukangi RRQ Hoshi, Jamesss punya statistik baik sebagai pelatih.

Dua titel juara MPL, satu kampiun MPLI dan peringkat ketiga di M3 menunjukan kapabilitasnya. Win rate juga tinggi yakni 77% hasil 33 kemenangan dari total 43 match. Kepintaran Jamesss memilih pemain dan strategi meyakinkan banyak pendukung timnas kalau apa yang telah Jamess lakukan tepat.

Tinggal kita tunggu hari-H SEA Games Vietnam di bulan Mei. Dengan prestasi mentereng pemain dan pelatih timnas MLBB, optimis banget sih dapat emas untuk Indonesia!