RRQ Hoshi berhasil meraih satu tiket untuk perhelatan turnamen MLBB dunia, M World Series keempat alias M4 yang digelar di Jakarta, Indonesia. Sukses menjadi satu-satunya tim yang selalu tampil di M Series, kini RRQ Hoshi juga mendapatkan dukungan dari AXIS, brand telekomunikasi untuk anak muda.
AXIS secara konsisten hadir dalam dunia esports di kancah turnamen nasional maupun internasional. Melalui dukungan ini, AXIS ingin mendorong semangat para pro-player untuk membawa trophy M Series ke Indonesia.
Menjadi salah satu organisasi esports terkemuka di Indonesia, RRQ selalu berupaya untuk terus mencatatkan prestasi di scene esports lokal dan Internasional. Dalam satu tahun ke belakang, RRQ Hoshi menjadi salah satu tim yang konsisten di MPL ID dengan menjadi juara di Season 9.
Tidak hanya sampai di situ, beberapa pemain RRQ Hoshi juga terpilih untuk memperkuat tim MLBB Indonesia pada gelaran SEA Games 2022. Saat itu, tiga pemain RRQ Hoshi yaitu RRQ R7, RRQ Vyn, dan RRQ Alberttt turut mempersembahkan medali perak untuk Indonesia.
Terakhir, RRQ Hoshi sukses menjadi runner-up MPL ID Season 10. Season kali ini merupakan salah satu musim paling ketat dalam sejarah MPL Indonesia.
Betapa tidak, selain karena hampir semua tim menunjukkan perkembangan gameplay yang signifikan, di musim ke-10 ini. RRQ juga mencoba memainkan gameplay yang berbeda.
Sempat berada di tengah klasemen, akhirnya RRQ berhasil menemukan gameplay terbaiknya dan lolos ke babak Play-off MPL ID Season 10. Tidak hanya sampai di situ, RRQ berhasil melaju ke babak Grand Final dan finish di peringkat kedua.
Menjadi runner-up membuat RRQ Clayyy dan kawan-kawan bermain di M4 World Championship. Ini merupakan salah satu prestasi, karena sejak pertama kali digelar, RRQ Hoshi selalu tampil di turnamen MLBB terbesar di dunia tersebut.
Menjadi tim yang akan bertarung di M4 World Championship membawa nama Indonesia, RRQ juga diperkuat oleh amunisi baru dari segi sponsorship. Pada edisi keempat gelaran M-Series ini, RRQ didukung oleh AXIS, brand telekomunikasi untuk anak muda Indonesia.
Konsistensi AXIS dalam dunia esport juga tidak hanya melalui dukungan pada tim Pro Player, namun juga melalui produk-produk gaming yang dibuat untuk turut serta menumbuhkan industri esport Indonesia.
Bersama AXIS, RRQ menggelar Gala dinner Welcoming Party M4 pada 30 Desember lalu sebagai gesture persahabatan Indonesia kepada semua peserta M4 yang hadir. Berlokasi di Hotel Ayana, Jakarta, acara berlangsung santai dan seru karena semua kalangan larut dalam interaksi bersahabat.
Upcoming Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Ongoing Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Video Pilihan | ||
---|---|---|
|