Depresi, Streamer Ini Dikabarkan Bunuh Diri Usai Lamar Kekasihnya

Billy Rifki
03/07/2020 17:56 WIB
Depresi, Streamer Ini Dikabarkan Bunuh Diri Usai Lamar Kekasihnya
vpesports

Byron “Reckful” Bernstein, streamer berusia 31 tahun ini tiba-tiba ditemukan tewas. Kabar ini tersiar pertama kali dari sang mantan pacar yang mengunggah postingan di Twitter, pun diperkuat oleh laporan-laporan online dari orang terdekatnya.

Ia mengkonfirmasi kalau seseorang yang meninggal adalah benar Reckful. Banyak pihak tak percaya dengan kejadian ini, namun salah seorang streamer lain yang mengenal beliau membenarkan berita tersebut. Ia memperkuat fakta berdasar pengakuan dari teman sekamar Reckful.

Ironisnya, mantan pro player WoW ini meninggal usai menunjukan Tweet lamaran kepada kekasihnya. Dengan sumringah, Reckful merasa telah menemukan sang pujaan, ia mengingatkan para followernya agar tak memaksa gadisnya menerima pinangannya.

Meski begitu, Reckful diketahui mengalami depresi yang disebabkan banyak hal Salah satunya mungkin akibat terpisah dari pacarnya selama 6 bulan. Beberapa tweet terakhirnya menunjukan ketidakstabilan emosi yang ia alami dan mungkin ia menyadari bakal melakukan hal-hal buruk.

Sang pacar, Becca telah menanggapi kematian Reckful di Twitternya. Ia pun turut merasa bersedih dan sayangnya ia tak sempat membalas lamaran Reckful sampai akhirnya ajal menjemput. Becca menyadari depresi dan gangguan mental yang dialami Reckful, ia telah berusaha membantunya namun rasanya tidak berdampak banyak.

Reckful diketahui pernah dipanggil oleh pihak berwenang akibat perilaku yang dikhawatirkan memicu bunuh diri. Hal ini ternyata membuatnya trauma dan pada akhirnya Reckful benar-benar menghilangkan nyawanya.

Becca mengedepankan pentingnya seseorang untuk memiliki orang lain sebagai teman atau tempat berbagi. Apalagi di masa pandemi dengan segala keterbatasannya. Semoga kita bisa mengambil hikmah dan pelajaran dari kepergian Reckful.

Rest in peace, Byron “Reckful” Bernstein...