RRQ & 3second Kolaborasi Hadirkan RRQ Island, "Markas" Baru Para Kingdom

Billy Rifki
21/12/2023 15:04 WIB
RRQ & 3second Kolaborasi Hadirkan RRQ Island, "Markas" Baru Para Kingdom
Press release

Sebagai salah satu organisasi esports dengan basis penggemar terbesar dan paling loyal di Indonesia, RRQ selalu berusaha untuk memberikan fan service terbaik bagi para fans dan RRQ Kingdom. Kini RRQ bersiap untuk memanjakan fans dan RRQ Kingdom dengan RRQ Island. RRQ Island dibuat oleh RRQ atas kerja sama dengan 3second.

RRQ Island merupakan sebuah pameran trofi-trofi yang menjadi prestasi RRQ yang dilaksanakan di 3second Store Martadinata, Bandung. RRQ Island dibuat dengan tujuan agar pecinta esports, khususnya fans RRQ atau RRQ Kingdom dapat melihat langsung trofi yang menjadi simbol prestasi dan impian para pelaku esports.

Acara ini akan diresmikan pada Rabu, 20 Desember 2023. Para pegiat esports bisa melihat trofi-trofi bergengsi milik RRQ di RRQ Island dalam kurun waktu satu bulan. Audiens yang datang ke 3second Store Martadinata Bandung juga dapat foto bersama piala-piala yang dipajang.

Peresmian RRQ Island akan dihadiri oleh CEO 3second, Hirman R. Rivano, CEO RRQ, Pak AP, dan beberapa talent seperti RRQ Allyc dan RRQ Syalma. Acara yang akan dipandu oleh RRQ Fiel sebagai host juga memiliki beberapa sesi yang akan dilaksanakan, seperti chit-chat bersama Pak AP dan Hirman R. Rivano tentang peresmian RRQ Island, Pembukaan RRQ Island, serta giveaway bagi para pengunjung yang hadir.

Dalam keterangannya, Pak AP mengatakan RRQ dan 3second berpeluang membawa RRQ Island ke kota-kota lain. Ia juga mengatakan bahwa ide untuk membuat RRQ Island berangkat dari kesuksesan RRQ menghadirkan RRQ Gallery yang ada di Bali.

"Semoga RRQ Island ini nanti akan ada di kota lain. Mungkin ini yang pertama, tapi experience-nya akan kita copy untuk ada kota-kota besar lainnya. Awalnya berangkat dari Bali, kta lihat fans sangat mengapresiasi untuk merasakan perjalanan RRQ melalui trofi, cerita, dan ya, semoga itu bisa terwujud,” ujar Pak AP.

Trofi yang dipajang di RRQ Island adalah berupa piala MPL dan piala PUBGM. Selain itu akan ada Giveaway jersey M5 yang sudah ditandatangani player-player RRQ. Lalu juga akan ada program khusus untuk event peresmian RRQ Island yang akan berlangsung hingga Minggu, 24 Desember 2023.

Tak hanya itu, untuk terus memeriahkan RRQ Island, RRQ juga menggelar digital activation yang digelar di Instagram Team RRQ berupa RRQ Island Photo Contest yang digelar selama satu tahun penuh. Untuk info lengkapnya, bisa didapatkan di akun Instagram @teamrrq.