Pengurus Besar Esports Indonesia (PB ESI) telah menggelar Musyawarah Olahraga Nasional (Musornas-I) yang berlangsung pada 5-6 Oktober 2024 di Hotel InterContinental, Jakarta Selatan. Dalam acara tersebut, Jenderal Polisi (P.) Prof. Dr. Budi Gunawan S.H., M.Si. Ph.D. terpilih kembali secara aklamasi sebagai Ketua Umum untuk periode 2024-2029.
Terpilihnya Budi Gunawan menunjukkan penghargaan atas kepemimpinan yang sukses selama periode 2020-2024, di mana ia berhasil membawa kemajuan signifikan bagi dunia esports di Indonesia. Para peserta Musornas-I yang berasal dari 34 provinsi memberikan apresiasi terhadap berbagai prestasi yang diraih, dan berharap agar prestasi tersebut dapat ditingkatkan, terutama dengan rencana penyelenggaraan olimpiade khusus esports di masa mendatang.
Dalam sambutannya, Budi Gunawan menyampaikan, “Saya mengapresiasi semua pengurus PB ESI 2020-2024 dan seluruh ekosistem esports Indonesia, termasuk atlet dan pelatih Tim Nasional Indonesia, yang telah berkontribusi dalam memajukan prestasi Indonesia di kancah dunia.”
Selama masa kepemimpinannya, Budi Gunawan berhasil mendorong pengembangan ekosistem esports di Indonesia. Salah satu pencapaian penting adalah pengakuan esports dalam UU No. 11 Tahun 2022 tentang Keolahragaan, serta penyertaan esports sebagai cabang eksibisi pada PON Papua 2021 dan cabang resmi pada PON Aceh-Sumut 2024. Selain itu, pengakuan dari organisasi esports internasional seperti International Esports Federation (IESF) dan Global Esports Federation (GEF) juga menjadi pencapaian yang signifikan.
Kepemimpinan Budi Gunawan juga terlihat dari upaya pembinaan atlet yang dilakukannya, termasuk pengembangan Akademi Esports dari tingkat SD hingga perguruan tinggi, serta dukungan terhadap pelatih dan wasit esports. Di bawah kepemimpinannya, Timnas Esports Indonesia meraih berbagai prestasi, antara lain menjadi Juara Umum di SEA Games Kamboja 2023 dan meraih juara di Kejuaraan Dunia IESF 2022.
Dito Ariotedjo, Menteri Pemuda dan Olahraga, memberikan pujian atas kinerja PB ESI 2020-2024 dan berharap pengembangan esports di Indonesia dapat terus berlanjut. Dalam sambutannya yang dibacakan oleh Staf Ahli Menteri Bidang Budaya Sportivitas Kemenpora, Dr. Ir. Hamka Hendra Noer, Dito mengungkapkan harapan agar esports Indonesia bisa semakin berprestasi di kancah internasional.
Musornas-I diharapkan menjadi momentum penting untuk menetapkan arah baru bagi pengembangan esports Indonesia ke depan, dengan keyakinan bahwa kepemimpinan yang kompeten dapat membawa esports Indonesia menuju kesuksesan yang lebih besar baik di tingkat nasional maupun global.
Upcoming Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Ongoing Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Video Pilihan | ||
---|---|---|
|