Patut disayangkan mengingat Final Fantasy 7 Rebirth, game remake garapan Square Enix ini hanya bisa dimainkan di PlayStation 5 secara eksklusif berdurasi selama enam bulan pascaperilisan. Kekurangan tersebut yang membuat Square Enix ini menjadi dipandang sebelah mata oleh para gamer mengingat eksklusivitas ini adalah sebuah paywall yang sulit untuk ditembus para gamer yang ingin memainkan game tersebut.
Apalagi Final Fantasy 7 Rebirth ini merupakan sekuel game terbaik yang bisa kamu mainkan untuk sebuah remake dari game Final Fantasy 7, yang mana game ini menjadi yang paling diantisipasi gamer sejak peluncurannya di konsol pertama PlayStation. Keputusan tentang eksklusivitas inilah bisa menjadi kurangnya penjualan game tersebut meski terbilang hit di dunia gaming.
Naoki Hamaguchi, co-director dari Final Fantasy 7 Remake, serta director dari Final Fantasy 7 Rebirth ini memberikan pernyataan bahwa bisa saja game Final Fantasy ini rilis di platform selain PlayStation, dengan maksut untuk memberikan para fans leluasa untuk memainkan game ini.
"Kami ingin membuat sebuah situasi, lingkungan dimana para pemain bisa memainkan game untuk kedepannya, dan kami berharap akan hal ini. Sehingga aku pikir mengapa CEO kami, Mr. Kiryu, membuat keputusan untuk menjadikan game ini multiplatform, yang mana menjadi jalan baru untuk bergeraknya industri ini," jelas Hamaguchi.
Setelah Final Fantasy 7 Rebirth yang patut disayangkan rilis secara eksklusif di PlayStation 5 ini, amat mungkin Square Enix akan membuat game selanjutnya yang menjadi akhir dari trilogi Final Fantasy 7 Remake dijadikan sebuah multiplatform. Termasuk bagaimana game tersebut bisa rilis di Xbox, yang diklaim oleh Hamaguchi sebagai pilihan terbaik.
Keputusan Hamaguchi tentang multiplatform ini pun bisa jadi memicu pada pendapatan game tersebut yang tidak sesuai ekspektasi, serta Naoki Yoshida, kreator dari Final Fantasy 16 pun memahami hal tersebut karena permasalahan eksklusivitas untuk PlayStation 5. Apakah kamu tidak sabar untuk bisa memainkan Final Fantasy terbaru tanpa perlu membeli PlayStation 5 kedepannya?
Upcoming Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Ongoing Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Video Pilihan | ||
---|---|---|
|
The exclusivity of Final Fantasy 7 Rebirth on PlayStation 5 for the first six months has sparked frustration among many gamers, as it creates a significant barrier for those who cannot afford or do not want to invest in Sony's console. While this move certainly benefits PlayStation users, it raises questions about accessibility in an era where multiplatform releases are more common. Gamer Choice