Esports

FPX Resmi Umumkan Perpisahannya dengan Roster VALORANT!

Dandesignlab
07/11/2022 17:00 WIB
FPX Resmi Umumkan Perpisahannya dengan Roster VALORANT!
Riot Games

Winner VCT Masters Copenhagen 2022, FunPlus Phoenix (FPX), telah resmi mengumumkan perpisahannya dengan skuad VALORANT-nya pada sore hari ini.

Organisasi Eropa Timur yang di isi oleh bintang-bintang CS:GO ini tak akan lagi bersaing di bawah nama FPX pada liga franchised VALORANT musim depan lantaran gagal terkualifikasi sebagai tim kemitraan wilayah EMEA.

FPX sebagai skuad EMEA yang mampu mengangkat trofi pada tur internasional pertamanya tercatat menjadi tim terkuat di tahun 2022 dengan track recordnya yang apik di EMEA Challengers, Masters Copenhagen, dan Champions 2022.

Di kapteni oleh ANGE1, tim berhasil finis memuaskan di urutan 4th VALORANT Champions 2022 seusai mereka dipulangkan oleh tim Asia, DRX, pada lower semifinal.

Mereka juga berhasil menjadi jawara EMEA pada Challengers Stage 1 dimana mereka seharusnya bersaing di tur internasional pertama, Reykjavik 2022, sebagai perwakilan Eropa Timur.

Akan tetapi, FPX gagal terbang ke Reykjavik lantaran masalah Visa yang disebabkan oleh krisis Rusia-Ukraina yang memanas kala itu.

Gagalnya bersaing di internasional pada awal tahun merupakan hal mengecewakan yang dialami tim tentunya.

Ketika FPX berhasil menempatkan kakinya di Masters Copenhagen, coach d00mbr0s pun mengatakan bahwa ia sangat senang dan puas untuk dapat bermain di turnamen internasional sebagai yang pertama kalinya pada karir VALORANT.

Akhirnya, buah manis pun dapat mereka rasakan ketika tim berhasil menjuarakan Masters Copenhagen pasca menumbangkan Paper Rex di grand final.

Perjuangan FPX di tahun 2022 juga dapat ditutup manis ketika mereka berhasil menyelesaikan tur dengan finis di urutan empat besar. Hal tersebut masih cukup hebat lantaran FPX telah berjuang di lower bracket layaknya yang mereka lakukan pada Masters Copenhagen.

Para roster saat ini pun telah diberitakan mendapatkan tempat anyar di liga franchised. Keempat pemain mereka yaitu Zyppan, ANGE1, SUYGETSU, Shao, dan coach d00mbr0s telah dipastikan bergabung ke skuad jawara Ukraina, Natus Vincere.

Namun, sang duelist mereka Ardiis tampaknya akan segera bergabung dengan organisasi NA, NRG, berdasarkan rumor transfer VCT//OFFSeason.