Akuisisi SK Gaming, Immortals Bakal Jadi Raja Baru di CS:GO?

Rendy Lim
29/01/2018 16:58 WIB
Akuisisi SK Gaming, Immortals Bakal Jadi Raja Baru di CS:GO?
Google Images

Salah satu organisasi eSports ternama, Immortals kembali mengejutkan dengan mengakusisi Tim CS:GO terkuat saat ini, SK Gaming. Sebelumnya, Immortals  memiliki tim yang bertanding di scene kompetisi CS:GO, namun terjadi konflik pada September 2017, di mana salah satu pemainnya mengirimkan tweet yang berisi ancaman pembunuhan kepada lawannya. Kasus tersebut berimbas dengan mundurnya satu per satu anggota Immortals, sampai akhirnya tim ini pun bubar.

Tidak hanya pada scene CS:GO, Immortals tambah terpuruk akibat tidak mendapatkan slot dalam League of Legends Championship Series North America. Namun, Immortals mendapatkan kabar baik setelah berhasil membeli slot dalam game besutan Blizzard dan berpartisipasi di Overwatch League. Prestasi Los Angeles Valiant sendiri saat ini cukup baik dengan berada pada posisi 5 di klasemen sementara (4 win – 2 lose).

SK Gaming yang tampaknya setuju dengan perpindahan ini pun angkat bicara tentang alasan mereka. Meski masih terikat dengan ESForce, namun kontrak mereka segera habis dalam waktu dekat. SK Gaming ungkapkan bahwa mereka kurang puas dengan pihak manajemen akibat permasalahan investasi dalam kompetitif CS:GO. Tim SK Gaming merasa tidak yakin dengan keuntungan mereka dalam jangka panjang.

Tim asal Brazil ini mampu menunjukkan konsistensi permainan mereka sepanjang tahun 2017. Meski sempat terhenti pada quarterfinal elimination Krakow Major bulan Juli tahun lalu, serta hanya berhasil menembus peringkat top 4 dalam beberapa turnamen seperti ESG Mykonos dan ESL One New York, SK Gaming berhasil bangkit menang dalam tiga event LAN yakni Epicenter (Oktober), BLAST Pro Series (November) dan ESL Pro League Season 6 Finals (Desember).

Diakuisisinya SK Gaming membuktikan bahwa kebangkitan Immortals dalam CS:GO tidak hanya dilakukan dengan tim yang memiliki fan base dan tenar, namun juga melihat prestasi serta konsistensi permainan.