Fnatic & Renegades, Jurang yang Akhiri TyLoo di DreamHack Marseille 2018

Rendy Lim
19/04/2018 11:29 WIB
Fnatic & Renegades, Jurang yang Akhiri TyLoo di DreamHack Marseille 2018
hltv; DreamHack Marseille 2018

Perjalanan duo asal Indonesia BnTeT – xccurate bersama TyLoo di DreamHack Marseille 2018 tidak berjalan sesuai dengan harapan. Berada di grup neraka bersama dengan Fnatic, NaVi dan Renegades, TyLoo berakhir dengan kekalahan melawan Fnatic dan Renegades di babak Group Stage.

Meskipun permainan TyLoo tampak cukup rapi, namun mereka belum mampu membawa satupun kemenangan dan pulang dengan tangan kosong. Bagaimana perjalanan terjal mereka dalam DreamHack Marseille 2018, berikut detailnya:

Kemenangan mudah Fnatic

Keberpihakan dewi fortuna yang membawa kemenangan bagai TyLoo pada pertemuan kedua tim ini sebelumnya sayangnya tidak terjadi lagi kali ini. Menjadi pertandingan pembuka pada grup C, performa KRIMZ - JW berhasil menundukkan TyLoo. Pertandingan BO1 ini berlangsung di Inferno, meskipun BnTeT cs berhasil menang pada pistol round, Fnatic segera mengcounter permainan dan menguasainya hingga skor menunjukkan 11-1.

Meskipun TyLoo berhasil mengamankan 3 round selanjutnya dan mengakhiri first half, namun Fnatic tidak membiarkan TyLoo menaruh harapan di second half dan segera mengakhiri match ini dengan skor apik 16-4. Dengan total 22 kill oleh KRIMZ disusul 20 kill oleh JW, Fnatic sangat mengungguli TyLoo kali ini.

Duel ketat, Renegades antar kepulangan TyLoo

Kesempatan kedua bagi TyLoo dipertemukan dengan tim jagoan Australia, Renegades. Berlangsung cukup sengit dan terjadi aksi saling kejar poin, sayangnya TyLoo belum mampu membawa kemenangan dalam match ini. Map Mirage dipilih sebagai tempat kedua tim ini bertanding, Renegades yang berhasil menang di pistol round harus pasrah TyLoo menguasai permainan hingga round 4.

Memasuki round 5, keadaan berputar balik dengan Renegades memimpin hingga skor 3-5. Kesempatan kembali didapatkan TyLoo pada round 9 dan berhasil menguasai hingga round 13 sebelum akhirnya Renegades menutup first half dengan skor 8-7.

Keberpihakan second half tampak berada pada sisi Renegades, walau tampak beberapa kali TyLoo berusaha untuk membalikkan keadaan, namun usaha tersebut berhasil dipendam oleh Renegades. Perjalanan BnTeT- xccurate dan TyLoo pun harus berakhir dengan skor 12-16.

Meskipun kolaborasi BnTeT dan xccurate menujukkan statistik yang menakjubkan dengan most kill ‘27’ diraih oleh BnTeT dan ‘10’ most AWP Kills didapatkan oleh xccurate, hal tersebut belum mampu mengantarkan kemenangan bagi TyLoo.

Jangan patah semangat BnTeT – xccurate, karena masih ada kesempatan lain untuk menunjukkan kehebatan duo Indonesia dalam turnamen internasional.