Esports

Duel Seru TyLoo vs Renegades di Asia Minor 2018

Michael
18/07/2018 12:16 WIB
Duel Seru TyLoo vs Renegades di Asia Minor 2018
FACEIT Major 2018

Setelah pekan lalu memastikan slot dan tiket ke ajang DreamHack Masters Stockholm 2018, TyLoo kembali melakoni partai kualifikasi Asia Minor – FACEIT Major 2018. Kembalinya Ke “Mo” Liu nampaknya memberikan dampak positif bagi TyLoo dengan rentetan 8 kemenangan beruntun atas lawan-lawannya.

Selasa (17/7) kemarin, TyLoo sukses lolos ke babak playoff usai menggasak 5POWER (16-11) dan Tainted Minds (16-2). Selanjutnya lawan berat sekaligus seteru abadi TyLoo di scene CS:GO Asia, Renegades sudah menanti di babak playoff untuk memperebutkan 2 tiket ke FACEIT Major 2018, 5 – 23 September 2018, di London.

Group Stage
Tergabung di Grup B bersama Tainted Minds, 5POWERdan Uniquestars, BnTeT Cs berhasil melaju mulus ke babak playoff. Menghadapi 5POWER di pertandingan pertama, TyLoo kesulitan mengembangkan taktik di awal game. Kalah di hand gun dan terkena eco di round ketiga, membuat ekonomi TyLoo cukup berantakan dan tertinggal 4 – 8. Beruntung setelah itu, BnTeT Cs berhasil mengambil alih ritme permainan dengan merebut 6 round berikutnya dan berbalik unggul 10 – 8. Setelah itu, pertandingan seolah menjadi panggung bagi TyLoo yang sukses mengunci kemenangan pertama dengan skor 16 – 11.

Sudah kadung panas di game pertama, penampilan TyLoo makin beringas kala menghadapi Tainted Minds (Australia). Gagal tampil maksimal di game pertama, Mo tampil menggila dan menjadi MVP di pertandingan kedua. Torehan 21K 3A 6D seolah menjadi bukti pentingnya Mo untuk tim TyLoo. Tainted Minds yang sebetulnya salah satu tim kuat di Australia dibuat tampil bak tim kacangan oleh BnTeT Cs yang menutup pertandingan dengan skor 16 – 2.

Playoff vs Renegades
Kekalahan mengejutkan Renegades atas SCARZ Absolute di group stage membuat peta persaingan memperebutkan 2 slot ke FACEIT Major 2018 memanas. Prediksi yang menempatkan TyLoo dan Renegades sebagai dua wakil Asia Minor terancam berantakan karena keduanya harus bertemu di babak playoff. Meski bermodalkan 8 kemenangan beruntun di segala kompetisi ditambah kemenangan pada pertemuan terakhir (IEM Sydney), Renegades tentu bukan lawan yang mudah bagi BnTeT Cs. Bermodalkan skill dan kekompakan, Nifty Cs bisa menjadi sandungan untuk TyLoo di ajang ini.

Partai TyLoo vs Renegades akan berlangsung pukul 14.00 WIB dengan sistem BO3. Pemenang dari pertandingan ini berhak melaju ke final upper bracket, sedangkan yang kalah masih memiliki peluang lolos dari lower bracket.