Esports

Taklukkan EHOME, TyLoo Jawara Huya Asia Championship

Rendy Lim
16/08/2019 14:51 WIB
Taklukkan EHOME, TyLoo Jawara Huya Asia Championship
Kalahkan BTRG Lalu Libas EHOME, TyLoo Kantongi 50.000 CNY!

Usai kemenangan dalam reuni melawan xccurate dan pemain Indonesia lainnya, TyLoo melaju ke grand final di mana EHOME yang telah menaklukkan ViCi Gaming di semifinal dengan skor 2-0, sudah menunggu. Konsistensi skor kemenangan yang diperoleh TyLoo sejak babak playoff memberikan harapan tinggi untuk tim ini meraih kemenangan di Huya Asia Championship 2019.

Grand final berlangsung dengan format BO5 dan menampilkan aksi saling kejar poin pada setiap round yang cukup sengit. Bagaimana TyLoo mengalahkan EHOME dengan skor 3-0? Yuk, kita simak!

TyLoo mulus dari playoffs hingga final!

Sejak map pertama Mirage, TyLoo unggul pada pistol round sebelum EHOME mencuri poin pertama di round keempat. TyLoo sempat kembali mengambil kontrol di round kelima, tapi EHOME memaksa untuk samakan poin 4-4 pada round 8. Match kembali berpihak pada TyLoo hingga round 12, sebelum EHOME mendapatkan 3 poin dan menutup first half dengan skor 8-7.

CT Side memberikan dominasi yang maksimal bagi TyLoo, di mana sepanjang second half EHOME hanya berhasil peroleh 4 poin, mengantarkan kemenangan di map pertama ini kepada TyLoo dengan skor 16-11. 

Sukses di pistol round memberikan 5 poin pertama untuk TyLoo di map Inferno. Namun keberhasilan EHOME di round 6 sempat membalikkan keadaan. Hanya memberikan 1 poin tambahan bagi TyLoo, EHOME menutup first half dengan keunggulan 6-9. Berbeda jauh dengan first half, paruh kedua didominasi penuh oleh TyLoo yang sejak awal berhasil memporakporandakan pertahanan EHOME, sehingga skor 2-0 untuk TyLoo di grand final.

Tertinggal 0-2 sepertinya membuat mental EHOME cukup tertekan, tapi sebaliknya meningkatkan motivasi TyLoo untuk kembali memenangkan map ketiga ini. TyLoo kembali unggul di pistol round Overpass sebelum EHOME mendapatkan poin pertamanya di round ketiga. Sayangnya kesempatan itu tak lagi datang, BnTeT cs sukses membaca gerakan EHOME untuk menguasai first half dan mengakhirinya dengan skor 12-3.

Empat poin yang diperlukan TyLoo untuk memenangkan map ini di second half tidaklah sulit untuk didapatkan. Pertahanan EHOME berhasil ditembus oleh TyLoo yang berada di T side, dan memenangkan 4 round secara cepat. Akhirnya, mereka mampu torehkan kemenangan sempurna 3-0.

Unggul 3-0, TyLoo bawa pulang trofi dan hadiah uang terbesar

Kemenangan TyLoo di Huya Asia Championship sepertinya bisa menjadi pemanasan bagi tim ini sebelum mereka berpartispasi dalam New Challenger Stage pada StarLadder Berlin Major yang akan berlangsung dalam waktu dekat ini.

Bagaimana pendapatmu Sobat Esports tentang performa TyLoo akhir-akhir ini?