Esports

BnTeT Menggila, TyLoo Rebut Trophy eXTREMESLAND Asia 2019

Michael
18/11/2019 12:44 WIB
BnTeT Menggila, TyLoo Rebut Trophy eXTREMESLAND Asia 2019
sumber: IG Hansel Ferdinand

Usai hasil buruk yang diperoleh saat menghadapi EHOME di Qualifier EPICENTER 2019, TyLoo berhasil berhasil mengobati kekecewaan pendukungnya dengan meraih trophy eXTREMESLAND Asia 2019.  Tim yang diperkuat pemain CS:GO terbaik Indonesia saat ini, Hansel “BnTeT” Ferdinand ini berhasil menaklukkan tim senegaranya, ViCi Gaming di babak grand final. TyLoo menang mudah 2-0 (16-3; 16-9) dalam partai yang berlangsung di Shanghai, China, Minggu (17/11).

Road to grand final
Langkah TyLoo selama turnamen Extremesland CS:GO Asia 2019 berlangsung bisa dibilang sangat mulus. Di penyisihan grup, TyLoo sukses torehkan dua kemenangan atas Genuine (16-7) dan Yalla (16-1) untuk menjadi tim pertama yang lolos dalam peyisihan grup A yang menggunakan sistem GSL Format. Tim asal Jepang, Absolute berhasil menemani TyLoo untuk lolos ke babak playoff. Performa BnTeT pasca kekalahan di Qualifier EPICENTER 2019 nampaknya sedang menggila dengan torehan 46 kill 21 death dalam dua pertandingan.

Tim August (Mongolia) menjadi korban selanjutnya BnTeT Cs di perempat final. Meski sedikit kesulitan di map Inferno, TyLoo akhirnya memastikan kemenangannya atas August dengan skor (16-11; 16-14). BnTeT kembali menjadi pemain terbaik di timnya dengan torehan 51 kill 36 death dan rating 1.40.


Bracket Playoff eXTREMESLAND CS:GO ASIA 2019

Penampilan ciamik BnTeT kembali berlanjut di semifinal kala berhadapan dengan wakil SEA, Bren Esports (Philipina). TyLoo berhasil merebut map pertama (Inferno) dengan skor meyakinkan 16-10. Map Dust 2 kembali menjadi batu sandungan untuk tim TyLoo. Tertinggal sejak awal, TyLoo harus menyerah 13-16 sekaligus memaksa pertandingan ke map penentuan (Train). Beruntung performa TyLoo kembali meningkat, sempat kesulitan di paruh pertandingan, BnTeT tanpa ampun membantai Bren Esports kala berganti side dengan skor 16-8.

Grand Final eXTREMESLAND CS:GO Asia 2019
Sadar peluang menambah koleksi trophy sudah di depan mata, TyLoo bermain agresif sejak awal pertandingan. Bertanding di salah satu map favoritnya, Mirage, BnTeT Cs dengan cepat unggul jauh 13-2 di paruh pertandingan, sebelum menutup kemenangan 16-3.


BnTeT Tampil Menggila Selama turnamen

Game kedua yang berlangsung di Train, pertandingan mulai terasa berimbang. Tak ingin dikalahkan begitu saja, ViCi Gaming yang dimotori Kaze, tampil lebih agresif kala menjadi Teroris. ViCi Gaming berhasil unggul tipis 8-7 di paruh pertandingan. Sayangnya usaha comeback ini berhasil diredam oleh BnTeT Cs. Tampil sempurna dan terskema, TyLoo hanya memberikan 1 poin untuk ViCi Gaming sebelum membalikan keadaan  menjadi 16-8.

Selain trophy, kemenangan ini juga menambah kocek BnTeT Cs sebesar USD 40.000, sedangkan ViCi Gaming harus puas dengan USD 20.000. Selanjutnya TyLoo akan kembali berlaga dalam turnamen CS:GO Asia Championship 2019. Sejumlah tim ternama seperti MiBR, ENCE, EG dan G2 dipastikan hadir untuk mengganjal ambisi BnTeT Cs menjadi juara di kandangnya sendiri. Mampukah TyLoo menambah trophynya dalam CS:GO Asia Championship 2019? Tunggu beritanya hanya di Esports.ID!