Setelah pindah ke Gen.G, tim CS:GO asal Amerika, nama Hansel “BnTeT” Ferdinand semakin bersinar berkat pencapaiannya akhir-akhir ini. Kesuksesan meraih juara di DreamHack Open Anaheim 2020 dan lolos ke Americas Minor untuk ESL One Rio menjadi awal positif bagi karirnya di luar Asia. Pencapaian ini bahkan mendongkrak Gen.G meroket dari peringkat 53 menjadi peringkat 14 versi HLTV.
Meski begitu, melalui wawancara bersama Dexerto, pelatih Gen.G, Chris “Elmapuddy” Tebbit mengaku masih ada kekurangan dari BnTeT yang perlu diperbaiki. Terutama komunikasi saat ingame yang kadang menjadi masalah. “Terdapat banyak komunikasi cepat saat in-game, terkadang ia sekali mengabaikan call, dua kali maksimal. Terkadang juga ia tidak memberikan respons saat komunikasi,” tuturnya.
BnTeT sendiri memiliki pengalaman berkomunikasi dengan tiga bahasa berbeda yaitu Indonesia, Inggris, dan Mandarin sepanjang karir kompetitifnya di CS:GO. Dalam kesempatan yang sama, BnTeT turut memberikan komentar perihal apa yang harus ia perbaiki di Gen.G saat diwawancara Dexerto. Untuk saat ini, ia mengaku perlu meningkatkan kepercayaan diri dan meningkatkan kemampuan bahasa Inggrisnya.
Selama karirnya, BnTeT memang belum pernah masuk jajaran 20 besar pemain CS:GO terbaik versi HLTV. Ketika ditanya kepada Elmapuddy bagaimana potensi BnTeT, pelatih asal Australia tersebut mengaku pemain yang pernah berkarir di NXL dan Recca Esports tersebut memiliki potensi yang bahkan bisa mencapai 10 besar. “Saya kira dia membutuhkan lebih banyak waktu di luar ranah CS:GO Asia. Namun saya yakin ia bahkan bisa mencapai 5 besar pemain terbaik dunia. Ia adalah pemain yang sangat bertalenta,” ucapnya.
Saat ini, Gen.G tengah mengikuti FLASHPOINT, liga CS:GO bergengsi yang mempertemukan 12 tim. Awal baik berhasil didapatkan BnTeT dan kawan-kawan usai meraih kemenangan dari Envy. Sobat Esports, yuk berikan dukungan kalian kepada BnTeT di turnamen-turnamen mendatang bersama Gen.G!
Upcoming Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Ongoing Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Video Pilihan | ||
---|---|---|
|
Team Rank |
---|
Rank Currently Unavailable |