Siapa yang tidak tahu pemain yang satu ini, Casemiro adalah pesepakbola asal Brazil yang kini berseragam Real Madrid. Bermain sebagai gelandang bertahan, Casemiro dikenal dengan permainannya yang apik dan cekatan. Baru-baru ini diketahui bahwa Casemiro juga senang bermain game. Casemiro sering bermain game seperti FIFA dan CS:GO di waktu luangnya. Terkadang ia bermain sambil siaran di Twitch.
Dalam sebuah wawancara dengan sebuah laman olahraga Spanyol, Casemiro membagikan kisahnya tentang bagaimana dia merasa sangat gugup dan tegang ketika bermain CS:GO. Dia mengatakan bahwa main CS:GO sambil streaming dirasa lebih menegangkan daripada bermain sepak bola bersama lautan penonton di Bernabéu, kandang Real Madrid.
Hoy ya somos más grandes, hoy nace @CaseEsports mi propio equipo de CSGO formado por @yanyepz, @dztfps, @delbonifps, @land1ncs y @n1ssimV. #WelcomeCaseEsports pic.twitter.com/JgMFNGGzD7
— Casemiro (@Casemiro) October 29, 2020
Selain menyenangi game, Casemiro juga membuat sebuah tim esports besutannya. Tim tersebut dinamai CaseEsports. Karena kegemarannya bermain game FPS Valve tersebut, salah satu tim yang pertama kali dibuat oleh CaseEsports adalah tim CS:GO. Tim yang berisi roster asal Brazil ini ditujukan untuk bertanding di kancah CS:GO Eropa. Ketika siaran di Twitch Casemiro biasanya bermain game atau sekedar mengobrol dengan para penggemar. Dia merasa dengan bersiaran di Twitch dia bisa merasa lebih dekat dengan para penggemarnya. “Aku bisa berinteraksi dan menjawab pertanyaan dari fans secara langsung”.
Casemiro mengatakan bahwa dirinya sebenarnya orang yang pemalu namun rekan-rekannya mendorongnya untuk mencoba platform tersebut. “Ketika aku main Counter Strike aku sangat gugup dan tegang, lebih gugup daripada bermain di Bernabéu. Aku merasa lebih banyak tekanan karena banyak orang yang menonton siaran langsungku dan terkadang ada yang mengejekku jika aku bermain jelek.”
Pemain asal Brazil itu selanjutnya menjelaskan kalau senjata favoritnya di game CS:GO adalah AWP dan map kesukaannya adalah Inferno. Dia juga mengatakan bahwa meski punya tim CS:GO tetapi dia sendiri tidak yakin memiliki kemampuan untuk bermain secara pro. Bagaimana pendapatmu Sobat Esports, kira-kira lebih tegang mana main CS:GO di komputer atau main bola di stadion Bernabéu bareng Casemiro?
Upcoming Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Ongoing Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Video Pilihan | ||
---|---|---|
|
Team Rank |
---|
Rank Currently Unavailable |