Natus Vincere a.k.a Na'Vi tampil percaya diri dan mampu tunjukkan performa kelasnya saat menghadapi Virtus.pro di babak final ajang Adrenaline Cyber League, hari Rabu (22/11) kemarin, di Moskow. Sebagai juara, Na'Vi berhak menggondol hadiah uang sebesar US$65.000, sekaligus merebut sementara titel 'King of CIS' yang selama ini disematkan pada tim VP.
Ini juga menjadi pembuktian berikutnya, setelah di perhelatan DreamLeague (Europe & CIS) Qualifier, Na'Vi pun berhasil membungkam tim jawara turnamen Major terakhir ini, dengan skor 2 - 0. Di babak final, VP tampak tidak bisa mengembangkan permainan dan selalu berada dalam tekanan dari tim Na'Vi. Terlebih dengan penampilan tanpa cela Vladislav 'Crystallize' Krystanek, VP ditekuk Na'Vi dengan skor 1 - 3.
Adrenaline Cyber League memang tidak masuk rangkaian DOTA 2 pro circuit, namun lebih kepada adu gengsi antara tim-tim penghuni region Europe / CIS. Turnamen LAN yang rutin digelar setiap tahunnya di Moskow ini hanya diikuti oleh 4 tim, yakni 3 jatah Direct Invite, yang tahun ini diberikan kepada Virtus.pro, Na'Vi, dan mousesports; serta satu slot lagi untuk pemenang Closed Qualifier, Team Empire.
Dengan hanya diikuti oleh 4 tim peserta, format turnamen pun menjadi lebih simpel dan berlangsung singkat selama dua hari saja. Total hadiah uang yang diperebutkan yakni sebesar US$100.000, dengan pembagian hadiah kepada Juara 1 (Natus Vincere) - US$65.000, Runner-up (Virtus.pro) - US$25.000, Peringkat 3 - 4 (mousesports & Team Empire) - US$5.000.