Esports

Kelar Bentuk Tim, EE-Sama Fokus Cari Sponsor. Berminat?

Billy Rifki
30/08/2019 09:24 WIB
Kelar Bentuk Tim, EE-Sama Fokus Cari Sponsor. Berminat?
twitter

Tak banyak terdengar kiprah kompetitifnya musim ini, Jacky "EternalEnvy" Mao sudah bersiap menyongsong musim depan. Usai The International 9, banyak tim berbenah diri untuk menjalani rangkaian turnamen dan pertandingan, sementara EE-Sama sudah umumkan tim barunya.

EE menggaet rekan-rekan lamanya seperti Aui_2000, mengulang masa-masa Speed Gaming dan Cloud9. Kemudian ada Sneyking dan MoonMeander, keduanya pernah menemani Envy di tim Flying Penguins meski tanpa prestasi berarti. Kepingan terakhir tim baru Envy adalah Bryle. Midlaner satu ini belum banyak menorehkan prestasi meyakinkan. Lebih sering loncat-loncat dari tim ke tim lainnya, banyak yang memprediksi tim ini tak akan bertahan lama.

Envy mungkin optimis dengan tim ini, bahkan tanpa jaminan juara atau kemampuan bersaing yang pasti, ia sudah berani mencari-cari sponsor. Pengumuman ini ia sampaikan lewat unggahan Twitter @EternalEnVy1991.

Terkenal dengan gaya main yang terlalu YOLO dan sering melakukan throw, Envy terbilang pemain veteran di jagad DOTA 2. Ia berkontribusi membentuk tim Alliance yang akhirnya menjuarai TI3. Pahitnya, pemain yang Envy orbitkan justru membuang Envy dan menggantinya dengan pemain lain yang punya kebangsaan sama.


Pizza PartEE Incoming..

Envy telah berperan penting mengenalkan DOTA 2 kepada Arteezy dan Bulba, serta memberi kepercayaan kepada PieLieDie dan Aui_2000 hingga mereka menemukan prestasi lebih baik. Sayangnya semua itu terjadi ketika mereka berpisah dari Envy.

Kira-kira bakal awet ngga yah tim barunya EE-sama?

Upcoming Tournament Lihat Semua >
Belum ada event
Ongoing Tournament Lihat Semua >
Belum ada event
Video Pilihan
Solo MMR
This leaderboard is currently unavailable.
This leaderboard is currently unavailable.
This leaderboard is currently unavailable.
This leaderboard is currently unavailable.
This leaderboard is currently unavailable.
Team MMR
1 Team Falcons 1633
2 BetBoom Team 1554
3 Team Liquid 1542
4 Team Spirit 1527
5 CyberBonch-1 1520
6 Cloud9 1497
7 Aurora.1xBet 1455
8 VGJ Storm 1450
9 Tundra Esports 1441
10 Unknown 1429