Kejutan terjadi di Group Stage DOTA Summit 11 dengan tersingkirnya tim unggulan Geek Fam. Tim yang dihuni salah satu pemain terbaik Indonesia, Kenny "Xepher" Deo ini harus angkat koper terlebih dahulu usai kalah di partai "hidup-mati" menghadapi Hellraisers. Sebelumnya, Geek Fam sempat dijagokan oleh Sebastien “Ceb” Debs bakal menjadi juara di ajang ini.
Sebenarnya Geek Fam mengawali pertandingan pertama dengan raihan sangat baik. Mereka sukses mengalahkan Ad Finem, perwakilan dari region Eropa dengan skor 2-0 lewat permainan yang baik dalam waktu sekitar sekitar 40 menit di setiap match.
Kemenangan itu membuat Geek Fam bertemu dengan Chaos Esports Club yang baru saja mengakuisisi Quincy Crew, tim region Amerika Utara. Chaos bermain sangat dominan di game pertama dan mengakhiri game dengan selisih sampai 45k networth dari Geek Fam.
Di game kedua, Geek Fam yang andalkan kombo Earthshaker dan Morphling sempat memberikan keunggulan sampai 18k networth. Sayangnya, keunggulan tersebut sirna usai kemenangan teamfight dari Chaos Esports yang berhasil memaksa pertandingan ke late game. Berlangsung selama 62 menit, Geek Fam akhirnya harus mengakui keunggulan Chaos Esports dan harus menjalani babak penentuan melawan HellRaisers.
Sumber: Beyond The Summit Fanpage
Menghadapi HellRaisers, Geek Fam lagi-lagi takluk di game pertama karena kehadiran Chen dan Meepo yang diambil HellRaisers. Kemampuan push cepat dari kedua hero ini membuat game berakhir di menit 25. Tak mampu bangkit dari kekalahan Xepher Cs akhirnya harus mengakui keunggulan HellRaisers di game kedua yang berlangsung selama 44 menit.
Dengan hasil ini, Geek Fam membawa pulang hadiah US$24.000 dan 60 poin Dota Pro Circuit. DOTA Summit 11 masih berlanjut di babak playoff yang diadakan pada 10-11 November 2019. Pemenang dari turnamen ini berhak mendapatkan slot di MDL Chengdu Major, turnamen major pertama DOTA Pro Circuit 2019/2020.
Raihan Geek Fam di DOTA Summit 11 patut dijadikan evaluasi mengingat perjalanan mereka di DOTA Pro Circuit masih panjang. Sobat Esports, yuk tetap berikan dukungan kalian kepada Xepher bersama Geek Fam di turnamen-turnamen yang akan datang!
Upcoming Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Ongoing Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Video Pilihan | ||
---|---|---|
|
Solo MMR |
---|
This leaderboard is currently unavailable. |
This leaderboard is currently unavailable. |
This leaderboard is currently unavailable. |
This leaderboard is currently unavailable. |
This leaderboard is currently unavailable. |