Esports

Team SMG Resmikan pieliedie Jelang DPC Terakhir!

Dandesignlab
09/06/2022 15:00 WIB
Team SMG Resmikan pieliedie Jelang DPC Terakhir!
Pieliedie

DPC 2022 akan memasuki tahap akhir dengan liga regional Summer Tour. Team SMG secara resmi mengumumkan roster terakhir mereka yaitu Support veteran Johan “pieliedie” Åström untuk melengkapi lineup.

Langkah ini diam-diam dibuat sebelum roster-lock DPC Summer Tour pada 29 Mei kemarin.  Diperkirakan SMG memutuskan untuk melakukannya tanpa pengumuman akibat kontroversi yang sedang berlangsung antara organisasi dengan Michael “ninjaboogie” Ross Jr.

Pada tanggal 20 Mei lalu, SMG mengumumkan bahwa mereka berpisah dengan ninjaboogie jelang Summer Tour.

Meskipun tampak biasa saja, ninjaboogie kemudian mengklaim bahwa dia telah dikeluarkan dari tim seusai meminta izin terlambat tiba di bootcamp untuk menghabiskan waktu bersama ibunya yang tiba-tiba dirawat di rumah sakit setelah stroke. 

Menurut ninjaboogie, pertukaran teks singkat dengan rekan setimnya MidOne adalah semua komunikasi yang dia miliki sebelum dikeluarkan dari daftar setelah pertemuan antara pemain yang tersisa diadakan tanpa dia. 

“MidOne baru saja meminta keputusan saya dan setelah saya kasih pada malam hari, saya di kick. Saya bahkan mencoba berdebat tentang keputusan itu dan mengatakan jika saya mengambil penerbangan pada tanggal 14 Mei, saya tidak akan dikick,” kata Ninjaboogie.

"Yang menyakitkan adalah mereka bahkan mengadakan pertemuan tim tanpa saya. Jika saya bisa mendengar sudut pandang mereka, mungkin saya akan mengambil keputusan untuk mengundurkan diri.”

Sebelum tim mengumumkan rosternya, ibu ninjaboogie meninggal akibat komplikasi dari stroke dan pertempuran melawan kanker stadium akhir. Informasi tambahan yang diberikan oleh ninjaboogie ini menyebabkan SMG dibanjiri dengan tanggapan pedas di halaman media sosial organisasi bahkan dari nama besar di luar komunitas Dota seperti Jack “CouRage” Dunlop. 

Sementara Pieliedie yang telah menghabiskan waktu bermain di berbagai wilayah, termasuk Amerika Utara dan Eropa, kini kembali ke Asia Tenggara untuk pertama kalinya sejak 2018 ketika ia bermain untuk Mineski dan terpaksa digantikan oleh ninjaboogie.

Ini juga akan menjadi penampilan pertamanya selama DPC 2022 setelah terakhir bermain untuk Team Bald Reborn selama musim 2021.

Upcoming Tournament Lihat Semua >
Belum ada event
Ongoing Tournament Lihat Semua >
Belum ada event
Video Pilihan
Solo MMR
This leaderboard is currently unavailable.
This leaderboard is currently unavailable.
This leaderboard is currently unavailable.
This leaderboard is currently unavailable.
This leaderboard is currently unavailable.
Team MMR
1 Team Falcons 1633
2 BetBoom Team 1554
3 Team Liquid 1542
4 Team Spirit 1527
5 CyberBonch-1 1520
6 Cloud9 1497
7 Aurora.1xBet 1455
8 VGJ Storm 1450
9 Tundra Esports 1441
10 Unknown 1429