Esports

Aksi Light Show Burj Khalifa Iringi Kehadiran Karakter Maro di Free Fire

Basitullah
23/04/2021 15:30 WIB
Aksi Light Show Burj Khalifa Iringi Kehadiran Karakter Maro di Free Fire

Penyanyi dan aktor terkenal, Mohamed Ramadan, menjadi karakter Arab pertama di dalam game Free Fire untuk pemain di daerah Timur Tengah dan Afrika Utara atau biasa disebut dengan MENA (Middle East and North Africa). Karakter yang diberi nama "Maro" ini sudah melakukan debutnya melalui atraksi keren light show di gedung pencakar langit tertinggi di dunia Burj Khalifa pada tanggal 14 April lalu.

Kolaborasi ini dihadirkan sebagai wujud dari komitmen global Garena Free Fire dalam membawa elemen lokal ke dalam game dan menghadirkan konten berkualitas bagi para pemainnya.

Mohamed Ramadan mengungkapkan, "sebuah kehormatan bagi saya dapat menjadi bagian dari komunitas Garena Free Fire melalui peluncuran karakter saya sendiri di dalam game, Maro. Garena telah bekerja secara luar biasa dalam menciptakan karakter ini, dan saya harap karakter ini dapat menghibur dan jadi teman bermain seluruh Survivors di game Free Fire."

Latar Belakang Cerita Karakter Maro

Karakter Maro yang berusia 32 tahun, diceritakan sebagai karakter dengan kewarganegaraan Arab yang memiliki kemampuan berburu dan menembak yang sangat hebat. Maro tumbuh besar di daerah padang pasir, dan sangat dekat dengan berbagai hewan termasuk burung Elang yang telah dia latih untuk menemaninya berburu.

Di dalam game Free Fire, Maro memiliki skill yang menyerang musuh dengan damage yang meningkat dengan jarak hingga 25%, dan damage attacknya kepada musuh yang dia tandai meningkat hingga 3.5%. Sepertinya Maro akan jadi hero yang cukup disegani mengingat kemampuan dan latar belakang kehidupannya yang keras di padang pasir.

Nantikan informasi mengenai karakter terbaru Maro hanya di Esports.ID yah!