Esports

Antusias Arek Suroboyo Ikuti First Warriors Demi ‘Golden Ticket'!

Rendy Lim
26/09/2019 09:52 WIB
Antusias Arek Suroboyo Ikuti First Warriors Demi ‘Golden Ticket'!
Pekan Depan, First Warriors Hadir di Bandung, Jangan Ketinggalan!

Ajang pencarian bakat esports pertama di Indonesia, First Warriors kembali melanjutkan misinya! PT. Link Net Tbk (LINK), dengan brand First Media, pemimpin di industri penyedia TV Cable dan Fixed Broadband Cable Internet di Indonesia berkolaborasi dengan Platform Turnamen karya anak bangsa, Yamisok, kali ini menyambangi Kota Surabaya untuk mencari bakat-bakat atlet esports terpendam.

First Media bersama dengan para mitranya menyelenggarakan First Warriors melalui kompetisi di enam kota besar, yaitu Jakarta, Medan, Batam, Surabaya, Semarang, dan Bandung. Acara dibuka dengan jumpa pers yang dihadiri oleh Marlo Budiman, Presiden Direktur & CEO PT Link Net Tbk (First Media), Astrid Weinardi, Head of Content PT Link Net Tbk (First Media), Didi Harijanto, Busines Unit Head wilayah Jawa Timur & Bali PT Link Net Tbk (First Media), dan Kapten Liong, serta ribuan pengunjung yang memadati Galaxy Mall 3, Surabaya, Minggu (22/9).

Tidak hanya dari Kota Surabaya, finalis First Warriors juga datang dari Madura dan Sidoarjo

“Mobile gaming saat ini sedang mendominasi di dunia dan Free Fire merupakan mobile game popular saat ini. Karenanya, kami bermitra dengan Garena untuk membawa Free Fire di season pertama ini. Kami harapkan melalui ajang ini akan melahirkan talenta-talenta muda berbakat yang akan meramaikan dunia esports Indonesia, karena itu bagi para penggemar esports #JadilahyangPertama bersama First Warriors,” ungkap Marlo, pada pembukaan kompetisi First Warriors Surabaya.

Sekitar 2.000 peserta mengikuti penyisihan online yang diselenggarakan pada 16 - 20 September 2019. Sebanyak 142 peserta berhasil lolos ke final kualifikasi Surabaya untuk memperebutkan 8 Golden Ticket menuju Grand Final di Jakarta. Antusias Survivors (sebutan pemain Free Fire) sangat tinggi, terbukti dengan adanya finalis dan penonton yang tak hanya warga Kota Surabaya, tapi juga dari Madura, Sidoarjo, dan beberapa daerah di Jawa Timur. Mereka rela berangkat pagi dari kota asal, untuk berusaha meraih kesempatan dan sukses dalam audisi esports pertama di Indonesia ini.

Bermain dalam tiga wave, di mana masing-masingnya terdiri dari dua round, sebanyak 16 peserta dari setiap wave berhak lolos bertanding di babak akhir audisi. Selanjutnya, 48 peserta yang terkumpul kembali dipertandingkan dalam tiga ronde final guna menentukan delapan peraih ‘Golden Ticket’.

Delapan peraih Golden Ticket untuk kualifikasi First Warriors Surabaya

Setelah persaingan ketat dan menegangkan selama berlangsungnya tiga ronde final, berikut adalah nama-nama yang berhasil mendapatkan ‘Golden Ticket’ dari First Warriors kualifikasi kota Surabaya:

1. Abim Kani Adzaariyaat (nick: Mampus)
2. Bagus Mahadhika (nick: Rendez07)
3. M.Rizqi Maulana (nick: M_pache)
4. George Michael Purwanto (nick: Manggar13)
5. Rizal Ferdiansyah (nick: Ijalbaba)
6. Aulia Syahrul Ramadhan (nick: Syahrul27)
7. Septian Sukma Dewantara (nick: Tiangokill)
8. M.Ircham Maulidin Firmansyah (nick Ircham)

Bermain agresif menjadi pilihan mayoritas para pemain yang berhasil mendapatkan posisi delapan besar ini. Bagaimana tidak, ketika poin kill dapat memberikan kontribusi cukup tinggi, mereka pun mulai berlomba-lomba saling mengincar satu sama lainnya, sembari menanjak ke posisi yang lebih tinggi.

Meski begitu, mereka yang belum berhasil mendapatkan poin aman baik dari kill ataupun booyah tetap tak patah semangat. Tiga ronde yang berlangsung pada babak final round memberikan kesempatan bagi para peserta untuk bisa memperbaiki kesalahan pada ronde sebelumnya, atau menentukan strategi baru saat bermain di ronde berikutnya.

Tidak heran jika pada setiap rondenya kita mendapatkan kandidat-kandidat baru yang memiliki kemungkinan besar untuk membawa pulang  ‘Golden Ticket’.

Keseruan lomba cosplay turut meramaikan acara First Warriors Surabaya

Selain keseruan pertandingan yang berhasil menarik perhatian para gamer dan pengunjung Galaxy Mall 3 Surabaya, ada ragam hiburan lain yang juga tak kalah serunya; seperti Cosplay Competition, hingga kehadiran booth-booth komunitas Dranix, Japan Matsuri, Pokemon TCG, dan Tekken 7, yang kian meramaikan acara kualifikasi First Warriors di Surabaya.

Pekan depan, First Warriors masih akan mengunjungi dua kota lainnya untuk menggelar kualifikasi offline; yakni di Istana Plaza, Bandung (29 September 2019), serta Lippo Mall Puri, Jakarta (6 Oktober 2019). Pastikan kamu turut ambil bagian dalam ajang audisi esports pertama di Indonesia ini!

Segera daftarkan dirimu untuk ikuti kualifikasinya via YAMISOK.COM, dan #JadilahYangPertama #PlayForGreatNess, di First Warriors!