Riot Games Kantongi 3 Region Runeterra untuk Dijadikan Serial Animasi 'Arcane'

Aldodanoza
30/11/2024 07:54 WIB
Riot Games Kantongi 3 Region Runeterra untuk Dijadikan Serial Animasi 'Arcane'
Noxus, Demacia, dan Ionia jadi pilihan Riot Games untuk dijadikan serial seperti Arcane. (Foto Riot Games)

Awal mula terbaik bagi Riot Games untuk memperkenalkan semesta Runeterra ke khalayak baru, apalagi Riot Games pun sudah memiliki berbagai macam genre video game bagi mereka yang ingin menikmati waralaba League of Legends pada 2024 ini.

Arcane, serial adaptasi video game yang rilis di Netflix ini sudah membungkus rapi untuk season keduanya, dan dengan spoiler yang ada kamu sudah bisa mengetahui region Runeterra mana yang akan dijadikan serial adaptasi layaknya Arcane untuk dekade ini.

Kamu bisa melihat beberapa spoiler seperti kehadiran Raum yang melakukan observasi atas hancurnya badan Viktor di akhir cerita yang menandakan bahwa Arcane pun akan bertemakan region Noxus, kehadiran Jhin yang akan membawa kamu ke Ionia, serta pelantikan Jarvan IV pada adegan Mel di Act 2 yang memperlihatkan Demacia dengan sangat rapi di Arcane.

Noxus sendiri memiliki hubungan yang erat dengan Ionia secara politik, dimana peperangan diplomatis antara Swain dan Irelia menjadi konflik hangat yang wajib kamu ketahui, pascakehadiran Ambessa sejak season pertama Arcane.

Selain itu, Ionia sendiri pun akan memiliki konflik dengan kehancuran Piltover berkat aksi jahatnya Jhin yang merupakan supervillain nan idealis, dan Jarvan IV ini pun bisa menjadi pahlawan untuk memberantas sang Mageseeker Sylas untuk menghubungkan Arcane dengan Freljord untuk kedepannya.

Semesta Runeterra sangatlah luas, dan Arcane pun adalah awal mula untuk eksplorasi semesta League of Legends yang sudah dibungkus rapi sejak perilisannya 2009 lalu.