[Interview] Buka-bukaan Bareng RRQ Lemon, Si Jago Kagura!

Basitullah
07/02/2018 19:24 WIB
[Interview] Buka-bukaan Bareng RRQ Lemon, Si Jago Kagura!
eSports.id

Bertepatan dengan diresmikannya kerjasama antara ASUS ROG dengan RRQ, tim eSports.ID berhasil mencuri-curi kesempatan untuk ngobrol santai dengan Muhammad 'Lemon' Ikhsan. Ramah dan rendah hati, Lemon merupakan gamer Mobile Legends: Bang Bang yang sempat mencapai top ranking global karena kepiawaiannya menggunakan hero Kagura.

Apa saja isi percakapan eSports.ID dengan RRQ Lemon? Tak perlu ragu-ragu, langsung saja disimak bersama-sama!

eSports.ID: Bagaimana pandangan Lemon tentang eSports di Indonesia?

RRQ Lemon: Pandangan saya buat eSports Indonesia pastinya sangat luas. Apalagi sekarang eSports sendiri sudah makin besar dan masuk ke ranah mobile. Bahkan, eSports tidak hanya menjadi sebuah hobi melainkan sesuatu yang bisa menghasilkan uang dan kita bisa sukses di sini.

eSports.ID: Sejak kapan bermain Mobile Legends dan bergabung di RRQ Team?

RRQ Lemon: Main game sudah dari kecil, tetapi main Mobile Legends baru beberapa tahun lalu sekitar 2016. Kalau gabung bareng RRQ itu sejak bulan 9 di tahun 2017, dan pertama kali gabung dengan tim profesional.

eSports.ID: Apa ada alasan tertentu, kamu lebih memilih tim RRQ?

RRQ Lemon: Pastinya karena saya ngefans banget sama tim DOTA-nya.

eSports.ID: Kalau boleh tahu, kenapa lebih memilih Mobile Legends daripada DOTA 2?

RRQ Lemon: Lebih simpel main Mobile Legends, karena di handphone dan bisa dibawa kemana saja. Karena saya jarang juga buat main ke warnet.

eSports.ID: Menurut kamu, tips apa yang paling jitu agar rank naik dengan cepat?

RRQ Lemon: Caranya, main terus tidak usah tidur... hahahaha (Lemon bercanda ya, jangan lupakan istirahat!).

eSports.ID: Bagaimana cara mendapatkan chemistry dalam team?

RRQ Lemon: Saling percaya satu sama lain, karena kalau sudah percaya chemistry-nya pasti bakalan dapet.

eSports.ID: Menurut Lemon, siapa sih lawan terberat di ajang MPL ini? Bagaimana kesannya melawan Team EVOS kemarin?

RRQ Lemon: Semua lawan berat ya. Kalau kesannya saat melawan EVOS kemarin, hoki saja itu kita bisa menang 2-0.

eSports.ID: Apa harapan Lemon untuk eSports di Indonesia?

RRQ Lemon: Harapan saya untuk eSports Indonesia pastinya bisa menjuarai ajang internasional.

Kurang lebih demikian isi percakapan antara tim eSports.ID dengan RRQ Lemon yang saat ini tengah bersemangat untuk mengejar ranking Top Global untuk hero assassin, dan juga mage. Sukses terus untuk Lemon!