Esports

MPL Season 2 Week2, Onic eSports Pimpin Klasemen Sementara

Rendy Lim
17/09/2018 14:04 WIB
MPL Season 2 Week2, Onic eSports Pimpin Klasemen Sementara
MPL Season 2 Week 2 (G.Cube.ID)

Mobile Legends Professional League Indonesia Season 2 telah memasuki minggu keduanya. Masih di minggu-minggu awal, semua tim yang berpartisipasi terus berlomba kumpulkan poin kemenangan guna amankan posisi mereka di klasemen sementara. 

Di minggu kedua ini juga, kita bisa melihat kehebatan Onic eSports yang menjaga momentum kemenangan mereka hingga berhasil puncaki klasemen. Serta tim baru BOOM.Jr yang ternyata tidak dapat dipandang sebelah mata. 

Week 2: Day 1

  • Aerowolf Roxy vs RRQ (2-1)

Kedua tim yang bisa dikatakan terbaik di scene Mobile Legends Indonesia saat ini menunjukkan permainan apik di match mereka. Game pertama yang berlangsung sengit mulai early game hingga mid game terlihat dari segi kill dan networth kedua tim yang cukup seimbang. Hingga pada akhirnya mulai menit ke-12 Aerowolf mulai menekan pergerakan RRQ dan memasuki menit ke-14, King Slayer ini telah mengamankan poin pertama mereka. 

Bermain menggunakan Kagura di game kedua, Lemon menujukkan permainan ganasnya. Meski pada early game pertandingan cukup sengit, namun saat memasuki mid game, terlihat jelas dominasi RRQ dan membuat mereka berhasil menyamakan kedudukan 1-1 serta memaksa dilaksanakannya game ketiga. 

Mengetahui kalau Lemon memang tidak boleh diberikan bermain Kagura, Aerowolf memutuskan memberikan Kagura kepada Lucky. Membawa game ketiga ini hingga ke late game, RRQ masih terlihat dapat bertahan berkat Valir, namun karena Fanny yang berhasil membokong salah satu inhibitor turret RRQ, mereka terpaksa harus mundur. Aerowolf segera memanfaatkan kondisi tersebut dan mengakhiri game ini dengan kemenangan mereka. 

  • Team Capcorn vs Saints Indo (0-2)

Pertandingan antar tim baru dan veteran ini juga cukup menarik untuk diikuti. Pasalnya meski cukup banyak menunjukkan gerakan ceroboh serta terkesan tidak perlu, Saints masih bisa mengungguli permainan Team Capcorn. DayLen juga menunjukkan debut nya menggunakan Kagura untuk pertama kalinya dalam musim ini. Padahal sebelumnya dia tak pernah sekalipun terlihat memilih Kagura pada scene kompetitif. 

Pertandingan antar kedua tim ini ditutup dengan kemenangan mudah yang diperoleh Saints Indo dengan skor 2-0 tanpa adanya perlawanan berarti dari Team Capcorn. 

Week 2: Day 2

  • Bigetron vs Onic eSports (0-2)

 

Tertinggal networth di game pertama meski jumlah kill berimbang, Bigetron memang harus mengakui keunggulan Onic pasca berpindahnya Eiduart ke tim tersebut. Mendominasi game pertama ini, Onic eSports mengacaukan permainan Bigetron dan mendapatkan poin pertama tanpa perlawanan yang cukup berarti. 

Sama seperti game pertama, di game kedua ini, Bigetron tampak kewalahan mengimbangi permainan Onic eSports. Memasuki menit ke-7, selisih networth kedua tim telah mencapai 4k dan dengan mudah diakhiri oleh Onic dengan skor kill 8-16. 

  • RRQ vs EVOS eSports (2-0)

Lemon kembali mendaptkan Kagura di game pertama melawan EVOS. Di early game, EVOS tampak berhasil menjaga kondisi unggul, namun sayangnya harus goyah memasuki mid-game. dengan kombinasi Kagura dan Gushion, RRQ mendapatkan poin pertama di match ini dengan skor kill 15-8 di menit ke-12. 

EVOS tampak belum bisa menunjukkan permainan yang memukau di game kedua ini. JessNoLimit seperti tidak menunjukkan permainan maksimalnya. Meski di early game EVOS berhasil unggul dalam segi netwprth dan dijaga hingga masuk ke late game. Namun, akibat momen yang tidak menguntungkan, EVOS harus pasrah ketika RRQ membalikkan keadaan dengan memanfaatkan Lord dan mengakhiri pertandingan di menit ke-21. 

Week 2: Day 3

  • Saints Indo vs SFI (2-0)

Saints Indo kembali dipertemukan dengan tim baru di minggu kedua ini. Setelah sukses mengalahkan Team Capcorn pada hari Jumat kemarin, kali ini mereka kembali menunjukkan dominasinya saat melawan SFI. Game pertama berlangsung cukup cepat dengan hanya perlu 15 menit untuk Saints Indo menyelesaikan game pertama tanpa ada perlawanan berarti dari SFI. 

Game kedua juga sama, kali ini permainan apik dari Kagura Hinelle berperan besar dalam membawa kemenangan bagi Saints Indo di game kedua. Total 16 menit, Saints Indo berhasil menaklukkan SFI dan mengamankan poin kemenangan sempurna mereka. 

  • EVOS eSports vs Louvre (2-1)

EVOS yang tampak lesu di dua pertandingan sebelumnya ternyata tidak menunjukkan hal yang sama di match ini. Pertandingan antar sesama tim veteran ini berhasil kembali memacu semangat EVOS. Game pertama, JessNoLimit berhasil mendapatkan 13 kill dan membawa poin kemenangan bagi EVOS di menit ke17. 

Louvre ternyata tidak tinggal diam, di game kedua tim ini berusaha bermain agresif dan mengimbangi permainan EVOS. Kido, Rmitchi, dan Rekt secara brutal menghukum pemain EVOS dan akhirnya menyamakan kedudukan kedua tim 1-1 pada menit ke-11. 

EVOS kembali bersinar di game terakhir ini. Permainan Ouradan JessNoLimit ternyata berhasil mengacaukan pertahanan Louvre. Game ketiga ini berakhir pada menit ke-11 dan EVOS berhasil meraih kemenangan pertama mereka di MPL Season 2 ini. 

  • Team Capcorn vs BOOM.Jr (1-2)

Dua tim muda di scene Mobile Legends ini bertemu sebagai pertandingan penutup di minggu kedua. Game pertama berhasil dimenangkan oleh Team Capcorn, meskipun secara jumlah kill, BOOM.Jr unggul 21-25. 

Tampak belajar dari game pertama, BOOM.Jr tidak memberikan kesempatan Team Capcorn mendapatkan kill dengan mudah. Mereka menghukum dan membanjiri kill ke lawannya hingga pada menit ke-13, BOOM.Jr menang dan menyamakan kedudukan poin 1-1. 

Game ketiga berlangsung sengit karena kedua tim sudah mulai membiasakan diri satu dengan lainnya. Mencoba bermain dengan aman tanpa memberikan kesalahan fatal, BOOM.Jr berhasil mendapatkan kesempatan untuk mengakhiri game ketiga ini di menit ke-13, meski kedua tim memiliki selisih kill tipis yakni 10-12. 

Saat ini, Onic eSports berhasil menduduki puncak klasemen semenatara di minggu kedua, dan disusul tim Lemon cs, Rex Regum Qeon. List lengkap klasemen bisa kamu lihat di bawah ini yah sobat eSports!

Siapa nih tim jagoan kamu untuk Season 2 - Mobile Legends Professional League