Mau Panen Bintang? Pakai Hero Terbaik di MLBB Meta Terkini!

Rendy Lim
23/11/2018 11:25 WIB
Mau Panen Bintang? Pakai Hero Terbaik di MLBB Meta Terkini!
Mobile Legends

Sobat Esports, sering kesal ga kalau lagi ranked match Mobile Legends terus ketemu player yang auto-lock satu hero? Mending kalau heronya meta, tapi pilihnya Layla, Zilong, Alucard, dan Miya, pastinya gemes kan? Habis itu mainnya nge-feed pula, apalagi bareng Zilong yang match sudah lebih dari 2k tapi mainnya masih ampas banget, pengen rasanya langsung surrender saja ga sih?

Nah, kamu jangan jadi salah satu dari mereka yang berkontribusi untuk menurunkan bintang dari tim kamu yah. Untuk menghindari hal tersebut, Esports.ID akan membagikan hero-hero meta terkini yang bisa kamu andalkan dalam ranked match. Tapi ingat, bukan berarti jika menggunakan hero ini kamu auto win yah. Kamu perlu menguasai cara bermain hero tersebut lebih dahulu serta memiliki tim yang komunikasinya bagus. 

1. MARKSMAN

  • Claude
  • Kimmy
  • Hanabi
  • Moskov
  • Karrie

Untuk hero-hero marksman yang dipilih mungkin kamu sudah tahu alasannya yah, karena mereka memiliki burst damage yang besar, attack speed, hingga skill cc yang membantu mereka lebih cepat menghabiskan lawannya. Di antara hero-hero di atas, mana yang jadi favorit kamu?

2. FIGHTER

  • Aldous
  • Leomord
  • Minsitthar
  • Chou
  • Martis

Fighter dari daftar di atas mempunyai skill crowd control yang sangat membantu dalam teamfight, mengunci lawan, melakukan stun, dan membuat ADC tim lebih mudah untuk memberikan damage kepada hero lawan. Mungkin saat ini Fighter favorit yang sedang naik daun adalah Minsitthar yah, setuju ga Sobat Esports?

3. ASSASSIN

  • Fanny
  • Gusion
  • Selena
  • Hayabusa
  • Natalia
  • Lancelot
  • Helcurt

Pilihan untuk Assassin cukup banyak tergantung gaya permainan kamu, namun kunci dari bermain role assassin adalah bisa menculik hero musuh, terutama ADC atau support mereka, sehingga tim lawan tidak terlalu kuat dalam teamfight. Nantinya ketika Hanzo keluar di regular server, mungkin hero ini yang menjadi salah satu Assassin terbaik, setuju? 

4. MAGE

  • Lunox
  • Harith
  • Kagura
  • Alice
  • Harley

Lunox dan Harith menjadi hero mage yang paling sering di-pick pada ranked match, atau jika sudah berada di rank epic, dua hero tersebut akan mengisi antrian banned saat ini. Burst damage yang dihasilkan oleh Lunox atau Harith menjadikan mereka sebagai mage yang paling ditakuti saat ini. Selain itu, ada Alice yang juga memiliki skill CC, dan efektif bagi kamu yang memiliki tangan lincah.

5. TANK

  • Minotaur
  • Gatot Kaca
  • Grock
  • Johnson
  • Lolita

Kunci dari seorang tank adalah bisa membantu sebagai perisai saat teamfight. HP yang besar dan pertahanan kokoh membuat hero-hero ini aman ketika menjadi sasaran serangan hero musuh, sekaligus membuat hero di tim kita dapat menyerang lebih leluasa tanpa takut. Selain HP tebal, beberapa juga dibekali skill CC yang akan sangat membantu para tank untuk memberikan keunggulan dalam teamfight. 

6. SUPPORT

  • Angela
  • Kaja

Role yang sering terlupakan tetapi kehadirannya dalam sebuah tim dapat meningkatkan persentase kemenangan secara drastis. Angela mungkin masih sering terlihat untuk di-banned dalam rank epic ke atas karena buff yang diberikannya, apalagi jika ke marksman, dapat membuat kamu dengan mudah menghabisi hero lawan, sekalipun hadapi tank yang keras. Kaja yang memiliki role support-tank bisa sangat membantu dalam menculik musuh tanpa harus takut cepat terbunuh. Di antara dua support ini, favorit kamu siapa? 

Sekali lagi, list hero-hero di atas hanya sebuah acuan bagi kamu yang ingin mengetahui hero apa saja yang sedang banyak digunakan serta memiliki winrate yang tinggi dalam ranked match meta terkini. Namun jika kamu belum menguasai hero-hero tersebut jangan memaksa untuk menggunakannya di ranked match ya!

Gunakan hero yang sudah kamu kuasai dan sesekali coba hero-hero baru tersebut di bot match untuk mengenali skill-skillnya, ataupun regular match, sekalian membiasakan diri. Ingat, kunci kemenangan di ranked match jika kamu bermain solo adalah komposisi tim yang seimbang serta komunikasi. Jadi pastikan kamu menguasai berbagai role dan setidaknya memiliki hero-hero dari role tersebut yah!

Siap untuk panen bintang Sobat Esports?