Moonton akhirnya kembali memperkenalkan hero baru yang akan dirilis selanjutnya. Melalui advance server, kali ini role tank akan mendapat gilirannya setelah terakhir kali Khufra dikeluarkan. Hal yang menjadi sorotan utama untuk hero baru ini adalah skill pasif nya yang bisa mengurangi efek regenerasi dari hero musuh sebesar 50%.
Bixi, hero tank ini memang tidak setebal Minotaur atau Gatot Kaca, namun pasif dan skill yang dapat dikombinasikan membuat Bixi bisa menjadi damage dealer, tidak hanya sebagai inisiasi dan menyumbang efek crowd control (CC) dalam team fight. Apa saja sih skill yang dimiliki Bixi, yuk kita simak bersama!
YouTube: Hororo Chan
Dimulai dari skill pasifnya, Baxia mark, Bixi akan menandai musuh yang terkena serangan skillnya dan mengurangi efek regen darinya sebesar 50% selama empat detik. Variasi damage skill yang bisa digunakan oleh Bixi membuat pasifnya akan cukup mudah aktif, terutama ultimatenya yang memiliki jangkauan area, bisa langsung menandai beberapa hero sekaligus.
Bixi akan lebih banyak menggunakan skill pertamanya, Baxia Shield Unity saat ingin melakukan inisiasi teamfight ataupun menciduk hero musuh. Dapat berubah seperti Jonshon, Bixi akan menjadi shield dan berguling selama beberapa detik dan memberikan efek stun saat menabrak musuh. Menariknya, Bixi juga bisa meloncat saat berguling, menabrak musuh dengan loncatan akan memberikan tambahan damage yang cukup besar ditambah stun.
Sementara skill keduanya, Shield of Spirit membuat Bixi melemparkan shieldnya ke arah depan, menghasilkan magic damage dan memberi tanda selama 2 detik. Jika skill ini menyerang hero yang memiliki tanda, maka cooldownnya akan berkurang sebesar 85%. Meskipun terdengarnya mudah, cukup sulit untuk menyerang musuh yang bergerak dengan serangan yang arahnya lurus ini, mungkin harus sering-sering berlatih yah.
Terakhir dalah Tortoise's Puissanace, skill ultimatenya ini akan menjadi damage utama untuk Bixi. Mendapat tambahan movement speed sebesar 30% selama 14 detik, Bixi akan mengeluarkan lava di sepanjang jalan yang dilewatinya, dan menghasilkan magic damage kepada musuh yang terkena. Menariknya, kamu bisa mengkombinasikan ultimatenya dengan skill pertama, membuat lebih mudah mengejar musuh, memberikan stun dan 'membakarnya' dengan lava.
Memiliki skill yang bisa mengurangi efek regenerasi HP akan membuat Bixi menjadi counter yang bagus untuk hero-hero seperti Estes dan Alucard. Apalagi jika menambahkan item Necklace of Endurance, sepertinya kamu bisa meningkatkan efeknya hingga 100%, membuat hero-hero tersebut langsung tidak berguna.
Namun, belum dibuktikan apakah efek dari item akan bisa distack bersamaan dengan pasifnya Bixi. Jika bisa, kemungkinan Moonton akan memberikan nerf untuk hero ini sebelum dirilis dalam regular server. Bagaimana pendapatmu Sobat Esports, apakah kamu sudah mencoba Bixi? Kira-kira bakal potensial ga yah buat mengacaukan meta saat ini?
Upcoming Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Ongoing Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Video Pilihan | ||
---|---|---|
|