Makin Betah di Rumah, Vidio Tayangkan MPL S5 dan MDL S1

Eric Soejatno
23/03/2020 16:33 WIB
Makin Betah di Rumah, Vidio Tayangkan MPL S5 dan MDL S1
Vidio.com Resmi Menayangkan MPL Season 5 dan MDL Season 1

Mobile Legends Professional League (MPL) Indonesia selalu berusaha untuk memperluas akses dan jangkauan untuk para penggemar MLBB di dunia. Baru-baru ini, MPL Indonesia akan menayangkan MPL Season 5 Indonesia di Vidio.com. Tidak hanya itu, Vidio.com juga menyiarkan Mobile Legends Developmental League (MDL) Season 1.

MPL Season 5 menjadi liga esports tingkat nasional yang memiliki perkembangan cepat. Saat minggu pertama MPL Indonesia Season 5 ditonton sebanyak 476 ribu di Indonesia. Pertumbuhan fans naik sebesar 150% dibandingkan MPL musim lalu.

“Melihat perkembangan kondisi dan keadaan Indonesia dan juga global, dimana pemerintah sudah menghimbau masyarakat untuk mengurangi kegiatan di luar rumah, Vidio kini melayani masyarakat agar betah di rumah sampai kondisi menjadi lebih kondusif."

"Salah satu konten baru yang disajikan untuk para gamer adalah MPL Season 5 dan juga MDL Season 1. Kami berharap dengan hadirnya konten-konten ini, Vidio dapat menemani dan menghibur para gamers di rumah.” ungkap Tina Arwin selaku Vice Presiden Content Vidio.

Kalian bisa melihat di Vidio.com sejak MPL Season 5 minggu ketujuh yang akan disiarkan setiap hari Jumat sampai Minggu hingga MPL Season 5 playoff pada tanggal 10-12 April 2020. Untuk MDL Season 1 kini memasuki minggu keenam yang diadakan tanggal 23-25 Maret. MDL Season 1 akan disiarkan setiap hari Senin sampai Rabu. Seluruh jadwal akan diperbarui di website Vidio.