Jadwal resmi SEA Games 2021 Vietnam telah dirilis. Timnas Mobile Legends diagendakan bertanding pada tanggal 18-20 Mei mendatang. Publik menanti siapa lawan timnas Indonesia di babak grup, ternyata Indonesia disatukan dengan sang tuan rumah, Vietnam.
Kepala pelatih timnas, Richard Permana mengunggah dalam Instastory-nya hasil drawing nomor MLBB SEA Games Vietnam yang melibatkan tujuh negara. Pot pertama diisi oleh juara dan runner up SEA Games 30 lalu yakni Filipina dan Indonesia. Keduanya dipisahkan ke grup A dan Grup B.
Source: Instagram Richard Permana
Filipina akan bertemu dengan Malaysia, Laos dan Myanmar sementara Indonesia disatukan dengan Vietnam dan Singapura. Di atas kertas, Indonesia dijagokan untuk jadi juara grup, pun begitu Filipina di grup A.
Bila dibandingkan SEA Games sebelumnya, jumlah peserta saat ini berkurang dari 9 menjadi 7. Di babak hanya dicari dua tim dengan poin tertinggi untuk melaju ke babak playoffs, tim terbawah langsung tereliminasi.
Di playoffs nanti, tim teratas dari kedua grup bakal langsung bertemu di upper bracket. Tim yang berada di lower bracket akan tereliminasi bila kalah. Berada di upper bracket bakal jadi keuntungan besar karena pemenang langsung berada di grand final.
Selain Mobile Legends, nomor lain juga sudah menetapkan lawan dan jadwal tandingnya. FIFA Online 4 misalnya bakal bertanding melawan Singapura dan Thailand pada 14 Mei mendatang. Timnas Cross Fire Indonesia yang dapat jadwal main terakhir bakal berjumpa Filipina di tanggal 21 Mei.
Semoga timnas Indonesia bisa mendapatkan hasil positif di SEA Games Vietnam nanti yah!
Upcoming Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Ongoing Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Video Pilihan | ||
---|---|---|
|