Kelra Klaim Tak Perlu Persiapan Lawan "Gold Laner" Blacklist Int

Mallasak
10/09/2023 22:14 WIB
Kelra Klaim Tak Perlu Persiapan Lawan "Gold Laner" Blacklist Int
Credit:Liquipedia

Bintang Omega Esports Gold Laner Grant "Kelra" Pillas membuat pernyataan berani mengenai Kiel "OHEB" Soriano dan Lee "Owl" Gonzales dari Blacklist Internastional. Dalam konferensi pers pasca-pertandingan, Gold Laner yang terkenal ini mengatakan dia tidak perlu persiapan menghadapi dua Gold Laners Blacklist.

Kelra yakin bahwa dia bisa menang melawan OHEB atau Owl di Gold Lane karena dia yakin Gold Laners Blacklist International tidak akan memiliki dampak yang signifikan dalam pertarungan mereka. Sementara Kelra tidak menyebutkan nama, dia dan OHEB memiliki persaingan lama yang juga memicu perdebatan di antara komunitas Mobile Legends soal perebutan gelar goldlaner terbaik antara mereka,

Penuh dengan kepercayaan diri, setelah menang melawan RSG PH di minggu pertama MPL PH (Mobile Legends: Bang Bang Professional League Philippines) Musim 12, Kelra berbagi pemikirannya tentang pertandingan mereka berikutnya melawan Blacklist International.

Credit:Moonton

Menurut sang marksman handal, pertarungan di goldlane  bakal mudah karena dia yakinbisa memenangkan jalurnya sendiri melawan Blacklist International. "Bagi saya, saya tidak perlu mempersiapkan lawan pemain yang akan saya hadapi karena saya tahu saya bisa mengalahkannya," kata Kelra.

Kelra tidak menyebutkan nama dalam pernyataannya. Namun, mengingat dia memiliki persaingan jangka panjang dengan OHEB Blacklist International, dia mungkin mengacu pada Penembak Jitu Filipina itu sendiri. Blakclist juga telah mempercayakan Owl yang mulai mentereng berkat kiprahnya di turnamen lain baru-baru ini.

Meski begitu, Kelra lebih lanjut menjelaskan bahwa dia lebih peduli dengan Mid Laner Blacklist International. "Mungkin kita akan mempersiapkan Mid Laner mereka karena kita tidak akan mengalami masalah di Gold Lane karena dia tidak akan membuat banyak dampak," katanya.

Blacklist International saat ini memiliki tiga Mid Laners- Salic "Hadji" Imam, Russel "Eyon" Usi, dan Kenneth "Yue" Tadeo. Untuk saat ini, hanya Hadji yang bermain dalam pertandingan terakhir di MPL PH Season 12.