Esports

10 Sosok Figur 'Srikandi eSports' Paling Eksis di Tahun 2017

Penulis Redaksional
18/12/2017 13:59 WIB
10 Sosok Figur 'Srikandi eSports' Paling Eksis di Tahun 2017
Illustration eSports.id from many sources

Tidak semata hanya menghadirkan wajah-wajah cantik yang sekedar menghias blantika eSports tanah air sepanjang tahun 2017, tapi di sini kami ingin menampilkan 10 sosok figur wanita sebagai pelakon utama yang senantiasa memberi asa sekaligus citra positif pada dunia game di Indonesia, khususnya eSports selama 365 hari terakhir ini.

Manakala perkembangan eSports di negeri tercinta kita ini yang kami anggap masih merangkak sambil terus berupaya naik ke jenjang lebih tinggi, namun terus menerima teror dari 'kebengisan' komunitas penikmatnya sendiri, ternyata masih ada para srikandi bermental baja yang seakan tanpa lelah gaungkan rasa optimisme atas impian puncak prestasi dari anak bangsa.

Srikandi-srikandi ini, meski tidak semua berlatar gamer profesional tapi dalam diri mereka telah tertanam 'hati' layaknya seorang gamer sejati, dan masing-masing nampak sangat menikmati peran yang mereka jalankan, baik itu sebagai influencer, Brand Ambassador produk tekno ataupun tim eSports, streamer video game, pelatih maupun manajer, dan lain-lain. Semuanya berkomitmen untuk membangkitkan motivasi serta menginspirasi seluruh penggiat eSports tanah air demi kemajuan bersama. Indah parasnya, jawara kepribadiannya!


Photo by Luki Photoworks from Facebook

Momo, Maid Imut dan Multitalenta yang Total di Dunia eSports

Akrab dengan panggilan Momo saja, sulit membayangkan ada gamer di Indonesia yang belum pernah mengenal cewek bernama asli Monica Mariska ini. Cewek mungil dengan lesung pipi menggemaskan ini menjadi penghuni pertama daftar srikandi eSports paling eksis di tahun 2017, dengan berbagai aktifitas dan kesibukannya sepanjang tahun baik itu sebagai streamer, cosplayer, gamer (CS:GO, DOTA 2, Overwatch), termasuk manajer tim eSports.

Selain kerap tampil di kanal live streaming untuk turnamen Crisis Action, streamer berbintang Gemini ini juga pernah menjadi Bigo Gamecaster untuk game Overwatch dan CS:GO. Serta ikut perhelatan World of Gaming (WoG), sebagai Co-Caster, pada bulan April silam.


Photos by Luki Photoworks from Facebook

Dirinya pun pernah menjadi bagian dari Red Team Angel AMD, yang kemudian membawa Momo berkeliling ke beberapa kota besar di Indonesia untuk menghadiri AMD Gathering, mulai dari Bandung, Surabaya (bulan Februari), dan Semarang (Maret). Bagi yang sering menghadiri acara dari AMD, pastinya sudah sering bertemu dengan Momo.

Setelahnya, Momochan juga ditunjuk sebagai Brand Ambassador untuk Asus ROG Peripheral pada bulan Juni, dan turut menyambangi acara ROG Masters di bulan September silam. Dirinya pun meramaikan acara Pubstomp Yamisok sambil nonton bareng final TI7. Dan masih banyak lagi kegiatannya sepanjang tahun ini dengan menghadiri ragam acara seputar dunia game.


Photos by Instagram / Facebook / BlizzGamers.id

Tidak hanya aktif sebagai gamer, Momo ternyata juga pernah menjadi Manager dari salah satu tim Overwatch di Indonesia, yakni 4K Gaming, dan menukangi tim DOTA 2 yang sedang berkembang, Military eSports. Selain itu, Momo kini tergabung dalam tim CS:GO Garuda-1st Ladies.


Photos from Instagram & Facebook

AudreymeisterFF, Coach Cantik dan Jago Bidik yang Tekuni CS:GO

Sosok berikutnya yang layak masuk kategori Srikandi eSports adalah Ridha Audrey. Berawal dari kecintaanya pada game CounterStrike 1.6, Audrey dan kawan-kawan mendirikan tim FF Gaming di tahun 2010 dengan fokus pada game CS:GO. Langkah yang tergolong cukup berani karena masih minimnya tim wanita pada saat itu. Bersama FF Gaming,  wanita yang juga berprofesi sebagai make-up artist ini ingin mengubah pandangan bahwa eSports hanya untuk kaum pria.

Kemunculan FF Gaming  di scene kompetisi CS:GO menghadirkan suasana berbeda dalam setiap turnamen yang mereka ikuti. Meski sempat mengalami pasang-surut dalam perjalanannya, FF Gaming kini menjadi salah satu organisasi eSports yang berkembang dan telah memiliki beberapa divisi seperti Point Blank, AOV, Mobile Legend, Overwatch, dan PUBG.

Tangan dingin dan kegigihan Audrey pun terbukti membuahkan hasil dengan sederet prestasi yang ditorehkan FF Gaming di berbagai turnamen. Hal ini yang akhirnya menarik minat sejumlah brand seperti ASUS ROG, Logitech, DX Racer, GoodGaming, Gamer Embassy, dan Primegames untuk menjadi sponsor resmi Female Fighter. Melalui divisi Point Blank, FF Gaming membayar kepercayaan sponsor dengan berhasil menjadi runner-up di ajang PBLC 2017.

Selain menjadi manager di FF Gaming, wanita lulusan Univ. Moestopo ini juga tetap aktif bermain CS:GO, dan terakhir mengikuti ajang WESG Qualifier untuk sub-region APAC (ID+MY+SG). Meski kalah, timnya sempat mempersulit tim asal Singapura, Asterisk, yang akhirnya tampil sebagai pemenang kualifikasi. Wajah cantik, multitalenta, dengan skill yang mumpuni semakin melengkapi sosok wanita satu ini.


Photos from Instagram & Facebook

Edel, Cosplayer Belia Penghias Majalah Komik hingga Brand Ambassador

Franzeska Edelyn atau yang lebih dikenal dengan nama panggilan Edel ini memulai karirnya sejak tahun 2009 sebagai cosplayer. Gadis mungil nan imut kelahiran 29 Agustus 1996 ini masih aktif jadi Official Cosplayer untuk majalah kompilasi karya komikus lokal, re:ON.

Di tahun 2017, pemain DOTA 2 dan AoV ini sering kali diundang untuk datang ke acara game seperti Nvidia Gamers Day pada bulan Februari, dan menghadiri gelaran Auros Nvidia eSports Ready di bulan Juni, termasuk yang paling baru adalah tampil di Grand Launching Dragon Samurai Uprising, bulan November lalu.

Masih ingat dengan perhelatan Battle of Valor? Pemilik IGN Ngeselyn di Arena of Valor ini turut hadir sebagai salah satu influencer yang diundang oleh Garena. Sifatnya yang ceria dan ramah terhadap para fansnya telah membumbungkan namanya sampai akhirnya terpilih sebagai Brand Ambassador produk Asus ROG, yang memungkinkan dirinya turut menyaksikan secara langsung acara ROG Masters di Filipina, akhir bulan Oktober kemarin.

Tak lama berselang, penyuka warna pink yang juga gemar menyanyi dan menari ini kembali terpilih sebagai Brand Ambassador dari Aerowolf, yang membuat wajah manisnya nampak menghiasi ragam poster promo Aerowolf PUBG Open Fun Cup Season 2.

Punipun, Streamer Penuh Pesona dan Penggemar Diao Chan yang Hobi Main Game

Clarissa Wijaya atau yang lebih akrab dengan sapaan Punipun ini juga sama seperti Edelyn yang memulai karirnya dari dunia cosplay sebagai Official Cosplayer di salah satu situs kompilasi karya komikus lokal, re:ON Comics. Ragam kegiatan terdahulu dan jadwal event-event berikutnya dari wanita yang juga memiliki passion di bidang IT ini, bisa kamu lihat secara lengkap di sini.


Photos from Instagram & Facebook

Selain itu, Punipun juga masih aktif menjadi maid Momo-chan dari Moe Moe Kyun Maid Café (Anime Festival Asia). Penuh pesona dan terkenal di dunia Cosplay membuat Punipun seringkali menerima undangan Guest Star untuk berbagai acara seputar game ataupun kompetisi cosplay, termasuk saat berlangsungnya acara game seperti Nvidia Gamers Day dan AMD eSports Dota Championship pada bulan Februari tahun ini, serta Nvidia Gamers Event di Bandung akhir bulan Oktober kemarin.

Banyak waktu luangnya diisi dengan melakukan aktifitas hobinya mulai dari fotografi, bermain musik, dan tentunya live streaming saat dirinya bermain game seperti Overwatch dan PUBG via facebook page-nya. Tidak hanya dua game tersebut, dirinya juga kerap terpergok bermain game Arena of Valor, dengan hero favoritnya adalah Diao Chan. Ada yang pernah dibekukan hatinya oleh Diao Chan Punipun? *smile*

Selain itu, perempuan kelahiran 7 Oktober ini merupakan salah satu Brand Ambassador Asus ROG, dimana dirinya turut tampil di beberapa acara Asus ROG tahun ini seperti, ROG Masters Indonesia di bulan September dan saat perhelatan ROG Masters Finals di Kuala Lumpur, Malaysia, beberapa saat lalu.


Photos from Instagram / Facebook / YouTube

Mongstar, Manager Jelita yang Menopang Kegemilangan Prestasi RRQ

Pertengahan tahun ini, tepatnya di bulan Mei 2017, Rex Regum Qeon memperkenalkan Clara 'mongstar' Kartika sebagai Manager baru mereka menggantikan Oddie. Tentu saja kemunculan Mongstar di tim RRQ menghadirkan sedikit tanda tanya dari fansnya, terutama dalam kemampuannya sebagai manager di sebuah tim besar.

Namun, perlahan tapi pasti, gadis cantik penyuka traveling ini berhasil mengubah keraguan fans RRQ menjadi kekaguman dengan keberhasilan RRQ menjuarai berbagai event skala nasional maupun internasional. Puncaknya, berkat 'sentuhan'-nya tim RRQ Endeavour sukses menjuarai Point Blank International Championship 2017, akhir Oktober lalu. Kehadiran Mongstar kini menjadi booster tersendiri bagi Rex Regum Qeon yang nampak mulai mendominasi game-game eSports, seperti Mobile Legends, AOV, Point Blank, PUBG, dan DOTA 2.

Di sela kesibukannya sebagai Manajer RRQ, dara manis ini tidak meninggalkan kecintaanya pada game. Selain aktif bermain Mobile Legends, AOV, dan DOTA 2, dirinya sering eksis sebagai streamer, caster, dan tampil menjadi pembicara di sejumlah gelaran talkshow. Meski akhir November lalu Mongstar telah "berpisah" dengan RRQ, namun Clara tetap menjadi sosok wanita yang memberikan angin segar bagi dunia eSports sepanjang tahun 2017


Photos from Instagram / Facebook / YouTube

Belle Bollo, Youtuber Pemikat Hati dan Primadona Kebangkitan XCN Reborn

Bersamaan dengan kemunculan tim XCN yang telah lama menghilang, nama Lucie Corabelle a.k.a Belle Bollo turut menyeruak ke permukaan. Mengenakan jersey XCN yang paling baru, sempat muncul banyak pertanyaan tentang sosok Belle di XCN. Usut punya usut, diketahuilah bahwa sosok Belle di XCN sebagai Brand Ambassador yang akan membuat semua mata gamer tertuju kepadanya.

Selain menjadi seorang Brand Ambassador, Belle juga sibuk menjadi seorang YouTuber yang aktif memainkan cukup banyak game, seperti Vainglory, Mobile Legends, Fortnite, Overwatch, PUBG, DOTA 2, Resident Evil, CS:GO, dan lain-lain. Belle pun sering melakukan video review untuk sejumlah produk gaming ternama yang sering dia unggah di kanal YouTube pribadi miliknya.

Hampir seluruh kegiatan yang dilakukan Belle berhubungan dengan game, dimana dirinya juga menjadi Brand Ambassador dari Rumah Gamer serta menjadi seorang streamer. Namun, disamping itu, jika melihat dari postingan instagram milik Belle, sepertinya primadona cantik dari XCN ini juga gemar melakukan olahraga renang, traveling, dan pastinya main game.


Photos from Instagram & Facebook

Donna Visca, Casual Gamer Berparas Ayu yang Ketagihan Bermain MOBA

Gadis cantik asal Palembang yang sering kita kenal sebagai Brand Ambassador dari ASUS ROG, dan kini beralih ke Omen by HP, Mutiara Donna Visca ternyata sempat menjadi bintang iklan dan terjun ke dunia tarik suara. Memiliki hobi sebagai Cosplayer, Donna Visca sering tampil dengan aneka kostum yang menggemaskan dan lumayan eksis di dunia cosplayer, termasuk saat menjadi juri di Cosplay Competition Intel Extreme.

Meski telah menjadi Brand Ambassador dari Omen by HP, Donna tetap melanjutkan kecintaannya terhadap dunia eSports dengan terlibat aktif sebagai seorang talent di MineskiTV. Jadi, wajar saja jika para gamer bakal sulit bersua dengan Donna Visca, kecuali mendatangi acara-acara yang dimeriahkan olehnya. Kalaupun tidak bisa bertemu muka secara langsung, kamu tetap dapat mengikuti video-video menarik dari Donna Visca melalui kanal YouTube resminya, yang saat ini sudah memiliki 16.125 subscribers.

Berawal dari seorang casual gamer, Donna Visca banyak mencoba berbagai jenis game sebagai hobinya di samping menekuni profesi cosplayer. Beberapa game yang sering dia mainkan antara lain, DOTA 2, PUBG, Mobile Legends: Bang Bang, Arena of Valor, Summon Gate, dan juga Clash Royale. Diantara semua game tersebut, karena sangat senang bermain DOTA 2, jadi Donna Visca pun akhirnya lebih keranjingan dengan game-game bergenre MOBA, baik itu versi PC maupun via smartphone.


Photos from Instagram & Facebook

Larissa, Influencer yang Berkomitmen Tingkatkan Kualitas eSports di Indonesia

Sempat mengisi posisi Manager (sekaligus influencer) di bulan April 2017, Larissa Rochefort hanya butuh 4 bulan guna meyakinkan Team nxl> untuk mengangkat dirinya sebagai Brand Ambassador resmi dari salah satu tim eSports terbesar dan paling sukses di Indonesia, bentukan Richard 'frgd[ibtJ]' Permana sejak 12 tahun silam.

Meski demikian, mahasiswi jurusan perhotelan dan pariwisata di Universitas Bunda Mulia ini lebih senang disebut influencer, karena dapat mencakup berbagai peran yang digelutinya kini, termasuk sebagai Professional Cosplayer yang sudah dilakoninya lebih dulu sejak tahun 2016. Dalam dunia cosplay, pemilik nickname Risacchi ini sangat identik dengan perannya sebagai YoRHa No.2 Model B (2B) dari game Nier:Automata, dengan tingkat kemiripan yang nyaris sempurna.


Photos from Instagram / Facebook / World Cosplay

Selain kerap ditunjuk sebagai juri kompetisi cosplay, perempuan yang jago gambar dan bermain musik ini sering juga menjadi Guest Star dari berbagai acara game, termasuk saat gathering 'Battle of Heroes' di AXA Kuningan Tower, bulan Agustus silam. Selebihnya, Larissa Rochefort tetap aktif melakukan streaming via kanal video Youtube Team nxl> untuk bermain Overwatch dengan komunitas, ataupun game lainnya, dan sejumlah review produk teknologi.


Photos from Facebook & Instagram (FF GamingID)

Icha, Foto Model yang Kepincut Point Blank dan Getol Bermain AoV

Sekilas saja melihat sosok Icha Annisa Suharto, kamu mungkin akan menyangkanya sebagai foto model atau bekerja di bidang kecantikan lainnya, tapi tak dinyana tentunya perempuan kelahiran 8 September 1994 ini bahkan sudah terhitung cukup lama menggeluti dunia game, setidaknya dibandingkan beberapa srikandi sebelumnya, yakni sejak tahun 2012 silam. Kepincut pertama kali dengan permainan Point Blank, sampai akhirnya memutuskan pensi di tahun 2015. Tapi setelahnya, dia beralih ke genre MOBA dengan menjajal League of Legends dan DOTA 2.

Menariknya, wanita yang akrab dipanggil Icha ini, malah mengukir prestasinya di dunia Mobile MOBA dengan menyabet runner-up turnamen AoV di Alabasta, Bekasi. Kemudian, potensinya tercium oleh tim Female Fighter besutan Ridha Audrey dan direkrut sebagai roster divisi AoV di FFGamingID. Sayangnya, kiprah Icha belum berbuah hasil maksimal sementara kesibukannya di luar dunia game terus bertambah, dan akhirnya ‘MochaFF’ pun mengundurkan diri.

Sambil menata kembali kegiatan padatnya yang meliputi jadwal kuliah, pemotretan, dan job endorsement, Icha masih menyempatkan datang ke acara Pubstomp TI7 oleh Yamisok beberapa waktu lalu. Kini beredar desas-desus bahwa dirinya bakal ‘dipinang’ oleh salah satu tim eSports untuk kembali bergerilya di kancah pro scene, yang mana semoga benar adanya dan terwujud dalam waktu dekat ini.


Photos from Instagram & Facebook

Angel, SPG Viral nan Geulis yang Siap Gaungkan #EVOSROAR

Sedikit berbeda dengan sosok-sosok srikandi lainnya di atas yang berlatar cosplayer dan gamer, maka Anastasia Angelica memulai karirnya sebagai SPG, dimana dirinya ‘terciduk’ saat hadir di sebuah acara pameran game dan sudah mulai terpantau oleh tim EVOS Esports untuk kemudian meresmikannya sebagai Brand Ambassador tim ‘macan biru’ ini, sejak bulan Agustus 2017.

Menggantikan posisi Kimberly ‘Hime’, yang merupakan salah satu influencer populer di ranah eSports lokal, Angel pun harus mengemban tugas berat untuk membuat fans EVOS bisa ‘move on’. Tapi terbukti, meski dalam waktu yang relatif singkat, bermodalkan paras teramat cantik dengan senyum menawan serta sikap ramahnya, lambat laun komunitas EVOS Esports kini pun makin berkembang.

Padat aktifitas dengan menghadiri dan menemani tim EVOS dari berbagai divisi di sejumlah event maupun turnamen sepanjang tahun 2017, kehadiran Angel telah memberi semangat baru berujung ragam prestasi anyar dari tim yang sebenarnya juga baru seumur jagung sejak didirikan oleh Ivan Yeo, pada bulan September 2016 lalu. Sepertinya tahun depan bakal menjadi ajang pembuktian bagi Angel beserta tim EVOS Esports untuk mengarungi kompetisi ketat berskala nasional dan internasional, semangat #EVOSROAR!

Nah, fans eSports.id, itulah deretan sosok figur wanita yang sepanjang tahun 2017 ini telah mengibarkan bendera eSports ke seantero Nusantara, sembari memancarkan citra positif kehidupan gamer kepada khalayak ramai, layaknya srikandi-srikandi pembela bangsa dan tanah air. Tanpa bermaksud mengecilkan peran gamer wanita lainnya seperti Von Jessica, Nixia (nXa Lad1es), Kimi Hime, Female Fighters, Milokuma, Lopi, EVOS Galaxy Ladies, Yuyu Soeteja, Garuda-1st Ladies, dan masih banyak lagi yang tentunya tidak bisa dimasukkan dalam artikel, tapi kami mempertimbangkan kontribusi dan keaktifannya selama satu tahun belakangan ini.

Kedepannya, selagi masih di penghujung tahun, beberapa dari yang kami sebutkan di atas juga bakal mengisi artikel toplist berikutnya dengan kategori dan pembahasan berbeda.