Mall Taman Anggrek nampaknya masih menjadi pilihan utama tempat penyelenggaraan turnamen eSports bergengsi. Setelah diguncang demam MPL Season 1 yang dilanjutkan meriahnya ASL 2018, kali ini, pengunjung Taman Anggrek kembali disuguhi tontonan turnamen berskala nasional bertajuk V-GeN Tsunami Esports League. Event berhadiah total Rp. 288.000.000 ++ ini mengusung beberapa pertandingan yakni, DOTA 2, Mobile Legends, OverClocking dan Cosplay dan akan berlangsung selama tiga hari 11 – 13 May 2018 di Mall Taman Anggrek, Jakarta.
Benny Pondian selaku Founder V-GeN menyampaikan terima kasihnya kepada jajaran staff, seluruh partner dan rekan media yang turut menyukseskan acara ini. “Berdiri sejak 1998, V-GeN telah menjadi market leader dalam industry DRAM di Indonesia sejak tahun 2005. Mengedepankan kualitas produk dan servicenya, V-GeN merupakan satu-satunya produsen memori yang melayani konsumennya dengan garansi seumur hidup tukar produk apabila terdapat kerusakan,” jelasnya dalam presentasi singkat mengenai V-GeN.
DOTA 2 menjadi game utama yang diusung dalam V-GeN Tsunami Esports League 2018. Delapan tim DOTA 2 tanah air Star Eight eSports, Rubix eSports Arena, Emporium Supernova, SBC Play, Pandora eSports, Drago, Barrack eSports dan Big Doggg akan bertanding memprebutkan gelar dan total uang tunai lebih dari 150 juta rupiah.
Turnamen Mobile Legends tentu akan menyuguhkan pertandingan yang seru. Meski hanya sebagai pamanis, game “sejuta umat” ini pastinya akan menjadi magnet bagi pengunjung Mall Taman Anggrek. Sedangkan untuk kalian yang hobi ngoprek komputer, bakal dapet tips and trik sekaligus ngeliat langsung kebolehan jagoan-jagoan overclocking Indonesia beraksi. Pemenang ajang ini juga bisa beradu ilmu langsung dengan jawara overclocking Indonesia yang sudah memiliki reputasi internasional, Alfa Jonathan dari tim Jagatreview.
Layaknya event-event game pada umumnya, Tsunami V-GeN Tsunami eSports League akan dimeriahkan juga dengan hadirnya Cosplay competition. Cosplay ternama seperti Yukitora Keiji, Belle, James EGM, dan Ola Aphrodite akan turut memeriahkan event ini. Selain hanya menjadi penonton, pengunjung juga dapat merasakan serunya bermain game di booth-booth yang disediakan. Jadi, tunggu apalagi Sobat eSports? yuk, datang langsung ke Mall Taman Anggrek dan jadi saksi keseruan V-Gen Tsunami Esports League!
Upcoming Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Ongoing Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Video Pilihan | ||
---|---|---|
|