Esports

Segera Rilis, Garena Masih Garap eSports dari Contra: Return!

Basitullah
14/09/2018 01:15 WIB
Segera Rilis, Garena Masih Garap eSports dari Contra: Return!
Esports.ID

Kabar yang sobat eSports tunggu-tunggu akhirnya telah tiba! Game klasik super legendaris berjudul Contra: Return, kini semakin dekat dengan tanggal perilisannya. Di bawah naungan PT. Garena Indonesia, Contra: Return bakalan jadi game action baru dengan potensi unsur kompetitif yang dimilikinya. Bagaimana konsep eSports dari Contra: Return ini?

Contra: Return merupakan Action Side-scrolling Game yang diadaptasi melalui Contra terdahulunya. Dikembangkan oleh Tencent Timi Studio Group dan Konami Digital Entertainment, Contra: Return hadir dengan ragam fitur sekaligus tampilan yang lebih modern. Hal yang paling membahagiakannya lagi, game ini akan dapat diunduh secara gratis dimanapun kamu berada, baik pada perangkat iOS ataupun Android.

"Kita lihat Contra merupakan game legendaris yang miliki unsur nostalgia sangat kuat untuk tiap player di masanya. Melihat pasar game mobile di Indonesia belakangan ini hanya dikuasai beberapa genre saja, kita ingin menghadirkan sesuatu yang baru untuk gamer di Indonesia, dan itulah alasan Garena menghadirkan Contra: Return di momen ini," ungkap Reginald Evan Lindungan selaku Head of Marketing di Contra: Return Garena Indonesia.


Reginald Evan Lindungan

Melihat kesuksesan Contra: Return di Cina dan juga Taiwan, Garena Indonesia percaya diri untuk hadirkan game ini di pasar Indonesia. Tak segan-segan, Garena juga informasikan bahwa karakter favorit seperti Bill Rizer, Lance, dan Alice akan dapat dimainkan secara gratis lengkap dengan 40 persenjataan yang canggih untuk melawan ancaman dari Red Falcon. Seluruh Commanders (sebutan untuk pemain Contra: Return) akan dapat mencoba berbagai mode baru yang mungkin tidak ada di Contra pendahulunya, baik itu Solo Story, PvP Mode, Duo, dan lain sebagainya.

Sempat singgung soal kesuksesan Contra: Return di Cina yang juga sajikan kompetisi eSports di dalamnya, Esports.ID korek informasi lebih lanjut dari Reginald mengenai hal ini.

"Di Cina, eSports untuk Contra: Return memang sudah ada, namun untuk pasar Indonesia sendiri kita masih perlu pelajari terlebih dahulu untuk mengetahui apakah eSports ini akan jadi satu hal yang baik bagi ekosistem player Contra: Return di Indonesia. Karena untuk menentukan suatu game masuk ke eSports itu, kita perlu mengetahui kalau game itu memang benar-benar kompetitif dan player-nya itu memang memainkan game ini untuk fitur kompetitifnya. Apalagi Contra: Return sebuah game yang lebih kuat dengan story seperti layaknya RPG."


Ragam fitur menarik di Contra: Return

"Sebenarnya, untuk kesiapan produk Contra: Return ini ke arah eSports, saya bisa bilang cukup siap, karena fitur PvP dalam game ini kekuatannya memang disetarakan. Sehingga tidak ada kesenjangan saat bertarung, yang bisa dibilang dari segi gameplay sudah cukup fair, karena fair itu sendiri merupakan kriteria utama untuk eSports. Namun, kita tetap akan telusuri lebih lanjut mengenai kesiapan market eSports dari Contra: Return di Indonesia seperti apa," tutup Reginald Evan Lindungan kepada Esports.ID.

Contra: Return akan resmi rilis di perangkat iOS dan Android pada tanggal 20 September 2018. Dalam rangka menyambut perilisan game ini, Garena Indonesia juga tidak lupa kampanyekan Event Pra-registrasi yang siap bagikan jaket resmi Contra: Return dan 1 unit motor retro senilai 30 Juta Rupiah.

Bagaimana sobat eSports, sudah tidak sabar menunggu Contra: Return Indonesia kan?