Piala Menpora, Wadah Positif Pelajar Esports di YNEC 2019!

Basitullah
30/01/2019 13:44 WIB
Piala Menpora, Wadah Positif Pelajar Esports di YNEC 2019!
Youth National Esports Championship 2019

Bertempat di Wisma Menpora, kemarin (29/1), Garena Indonesia mengumumkan peluncuran perdana pertandingan esports sekolah bertajuk Youth National Esports Championship 2019. Bekerjasama dengan Fruit Tea Sosro dan Sukro, serta didukung oleh Kementerian Pemuda dan Olahraga, Garena berkomitmen untuk terus berkontribusi pada peningkatan kebutuhan teknologi masyarakat dengan memberdayakan generasi muda di bidang olahraga melalui esports.

Youth National Esports Championship sendiri merupakan rangkaian dari program Garena Goes to School yang merupakan program pemberdayaan esports yang positif di antara pelajar di Indonesia. Turnamen ini akan digelar di 22 kota, di mana 600 sekolah akan bertanding dalam game Arena of Valor (AOV) dan Free Fire. Pemenang dari masing-masing sekolah akan melanjutkan pertandingan ke tingkat kota, regional, dan terakhir ke tingkat nasional untuk memperebutkan Piala Menpora, bulan September nanti.

"Garena telah menyelenggarakan berbagai event esports antar sekolah sejak 2017, yang menerapkan syarat nilai dari rapor, serta hadiah berupa beasiswa bagi pemenangnya sehingga dapat ikut mencetak bibit unggul di sekolah maupun atlet esports unggulan," ujar Wijaya Nugroho, selaku Project Manager dari YNEC 2019 dan Garena Goes to School. "Dalam pertandingannya sendiri, para atlet esports mengutamakan strategi kerjasama antar anggota tim untuk capai kemenangan yang sekaligus meningkatkan nilai sosial budaya para pemuda."

Selain itu, masih menurutnya, event esports yang diadakan oleh Garena juga memiliki struktur kompetisi resmi serta standar dan jenjang mulai tingkat amatir, nasional, hingga internasional yang menumbuhkan nilai sportivitas. Nilai yang juga dimiliki oleh olahraga tradisional, sehingga Youth National Esports Championship dapat hadir sebagai bentuk dukungan untuk perkembangan esports yang memiliki nilai positif dan edukatif, bersosial budaya, serta junjung sportivitas bagi generasi muda Indonesia,.

"Hari ini, kita di WISMA MENPORA akan melakukan launching kompetisi esports yang masuk ke sekolah-sekolah dan akan bergulir sepanjang bulan Januari hingga Oktober 2019. Tentu ini akan jadi perjalanan yang sangat panjang, kami berharap kepada seluruh peserta dapat menyiapkan diri dengan baik dan menjadikan esports sebagai masa depan kita dan masa depan Indonesia,"tutur Dr. H. Imam Nahrawi, S.Ag, M.KP., Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia.

Jika dahulu main game dicap membuang waktu dan menghabiskan uang orang tua, bahkan dianggap tidak miliki masa depan, maka kini mereka menjadi harapan baru untuk kebanggaan bangsa. Imam Nahrawi juga mengungkapkan, "Hari ini semua itu menjadi masa depan. Kini hal itu sudah bisa membahagiakan dan membanggakan keluarga dan Indonesia. Untuk itu, bermimpilah suatu saat kita akan membawa nama Indonesia di multi-event, baik itu SEA GAMES, ASIAN GAMES, suatu saat juga OLIMPIADE dengan membawa pulang emas dari cabang olahraga esports."

Fruit Tea Sosro selaku sponsor pagelaran ini mendukung penuh perkembangan esports bagi remaja di Indonesia. Sosro akan melakukan edukasi sekaligus pertandingan tahap kualifikasi di 600 sekolah melalui kota-kota yang sudah ditentukan, seperti Bekasi, Bandung, Bogor, Cirebon, Jakarta (Jaktim, Jakbar, Jakut, Jaksel, Jakpus), Depok, Tangerang, Tangerang Selatan, Yogya, Semarang, Solo, Surabaya, Malang, Bandar Lampung, Palembang, Pekanbaru, Padang, dan Medan.

"Kompetisi esports tingkat pelajar terbesar ini akan dilaksanakan di 11 provinsi, 22 kota, 600 sekolah tingkat SMP dan SMA, dan terselenggara berkat kerjasama antara Kementerian Pemuda dan Olahraga bersama perusahaan pengembang Mobile Games Garena Indonesia. Diharapkan, program ini bisa menjadi wadah positif bagi para pelajar indonesia untuk berprestasi di bidang olahraga esports," papar Asril Sadikin Satar, selaku Executive Director Muda Production Event Organizer, yaitu penyelenggara dari Youth National Esports Championship 2019.

Menutup acara peluncuran Youth National Esports Championship 2019, Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, Dr. H. Imam Nahrawi, S.Ag, M.KP main bareng gim Arena of Valor bersama tim EVOS Esports dan GGWP.ID. Menggunakan karakter Wiro Sableng sebagai hero khas Indonesia, MENPORA ingin tunjukkan bagaimana kebudayaan Indonesia sudah begitu tersebar hingga ke kancah internasional lewat gim tersebut.

Bagaimana menurut pendapat Sobat Esports tentang kompetisi ini? Share pendapat kamu!