Esports

Parodi Pokemon PETA Adu Trainer dan Tangkapannya!

Billy Rifki
28/02/2019 10:17 WIB
Parodi Pokemon PETA Adu Trainer dan Tangkapannya!
dexerto

Sesuai dengan misi dari PETA (People for Ethcial Treatment of Animals) sebagai organisasi penyayang binatang terbesar di dunia, mereka pun menggalakan kampanye perlindungan hewan lewat video game. Terbaru adalah parodi gim berjudul Pokemon Black & Blue: Gotta Free 'em All.

Menggunakan daya tarik Pokemon yang dikenal global, game yang mereka usung mengandung pesan sindiran kepada franchise gim yang selama ini ditenggarai layaknya kontes sabung binatang. Tapi, sepertinya niat mulia PETA jadi salah tempat, karena komunitas bereaksi cukup keras dan negatif terhadap game ini.


Game ini dirilis tak lama setelah Pokemon Sword & Shield pada 27 Februari 2019. Dalam video promonya, Pokemon Black & Blue menyerupai konsep dari Pokemon Black & White di tahun 2012. Hanya saja dirilis dalam tema parodi, dengan motto "Free 'em All" atau bebaskan mereka semua. Jelas rasanya PETA ingin menanamkan nilai bahwa apa yang kita lakukan sebagai pokemon trainer selama puluhan tahun adalah salah, setidaknya di mata PETA loh!

Meski PETA harusnya menyadari pula bahwa tidak ada binatang yang tersakiti selama proses pembuatan animasi maupun gim dari Pokemon. Apalagi sering kita lihat bahwa hubungan antara pelatih pokemon dan tangkapannya bukanlah satu arah, namun mutualisme berdasar kepercayaan.

Justru tampilan grafis yang memperlihatkan pokemon dengan bekas luka cukup menggangu komunitas pecinta pokemon selama ini karena bekas pertarungan pun tak pernah separah itu. Para fanatik pokemon menanti apakah game kreasi PETA ini punya nilai sukses atau malah merusak franchise yang sudah terbangun lama secara tentram ini.

Apakah menurut sobat esports melatih pokemon itu tindak kekerasan?