Tak kunjung habis menyajikan momen menghibur bagi para penggemarnya. Dalam stream terbaru, Michael 'Shroud" Grzesiek menunjukan sisi lain dari diri human aimbot kepada para fans.
Kali ini bukan keahlian menembaknya yang tiada dua, melainkan indikasi kalau Shroud punya jiwa 'psikopat'! Waduh..
Semua bermula dari aktivitas baru Shroud menjajal gim virtual reality berjudul "Blade & Sorcery". Gim ini merupakan virtual fantasy sandbox dengan tema abad pertengahan. Pemain cukup menghabisi gelombang musuh yang datang menggunakan berbagai senjata tajam seperti belati, pedang, dan kapak. Karakter juga diberkati dengan kekuatan listrik dan telekinesis untuk mengambil senjata dari jauh.
Awalnya, Shroud agak kesulitan mengendalikan permainan. Namun perlahan, ia menikmati membunuh gelombang lawan yang terdiri dari pria dan wanita petarung. Setiap korban yang jatuh bersimbah darah menjadi kesenangan bagi Shroud seraya mengeluarkan tawa menyeramkan layaknya pembunuh bermental rapuh.
Meski kebanyakan alat yang ditawarkan adalah jarak dekat, Shroud tetap mencoba menjajal aim jarak jauh dengan melemparkan senjata miliknya ke musuh. Hasilnya tentu tidak efektif karena lemparannya cenderung loyo dan musuh masih berdiri melawan.
Namun ketika digunakan untuk menghunus, pedang anggar-nya menghujam ke mulut musuh dan menjadi tontonan mengerikan bagi para viewer. Dia juga tak berhenti menusuk-nusuki lawan dari arah bokong demi memuaskan hasrat membunuhnya.
Shroud juga menyadari betapa 'hilangnya' dia dalam permainan ini, seraya berkata. " Oke, aku suda seperti psikopat beneran, aku harus tenang." Beberapa saat kemudian, dia tetap melanjutkan permainannya sampai merasa lelah, dan menutup stream hari itu.
Wah, abang Shroud ngeri juga yah! Ternyata lebih sadis saat dikasih senjata tajam ketimbang tembakan. Mudah-mudahan Shroud ga gila beneran deh, dan sekedar menikmati permainan VR-nya saja!
Upcoming Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Ongoing Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Video Pilihan | ||
---|---|---|
|