Esports

Hadirkan FIFA dan PES, Prize Pool IGL Season 2 Capai 260 Juta!

Michael
17/01/2020 15:16 WIB
Hadirkan FIFA dan PES, Prize Pool IGL Season 2 Capai 260 Juta!
Press Conference Indonesia Gaming League Season 2

Komunitas game konsol terus menggeliat di tengah serbuan game mobile di Indonesia. Salah satunya melalui ajang Indonesia Gaming League (IGL) yang kembali hadir pasca sukses di edisi perdananya dengan game FIFA 19 FUT.

Terus berkembang, kini IGL Season 2 hadir dengan menghadirkan tiga turnamen game sepakbola populer yakni FIFA 20 FUT, FIFA 20 Kick Off & eFootball PES 2020. Tak hanya menambah game yang dipertandingkan, IGL Season 2 juga meng-upgrade total hadiah menjadi 260 juta rupiah!

IGL memiliki alasan khusus menggelar tiga turnamen sekaligus. Menurut Frans Silalahi, selaku Ketua Umum IGL, pihaknya berharap turnamen kali ini bisa menarik atensi pemain FIFA maupun PES di seluruh Indonesia guna berkompetisi secara sehat sekaligus membuktikan diri menjadi yang terbaik di tiga turnamen tersebut.


Frans Silalahi, Ketua Umum Indonesia Gaming League

“Tahun lalu, kita mencatatkan peserta hampir 2.000 dalam platform FIFA Kick off di 20 Kota dan FUT. Semoga tahun ini dengan perluasan titik permainan dan kehadiran PES bisa membuat player tertarik mengikuti kompetisi yang kita buat,” ungkap Frans dalam acara tersebut.

Tak hanya mengumumkan kompetisinya, IGL juga meluncurkan website resmi dan apps. Melalui kedua media tersebut, semua informasi terkait berita tunamen, berita esports, klasemen, pendaftaran hingga profil player FIFA maupun PES yang lolos disajikan lengkap.

IGL Season 2 akan hadir di 35 Kota dengan 64 titik venue kompetisi. Jakarta, Bali, Bekasi, Surabaya, Yogyakarta dan sederet kota lain akan menjadi saksi pertempuran pemain FIFA 20 dan eFootball PES 2020 terbaik di Indonesia.

IGL Season 2 juga mendapat dukungan penuh dari Asosiasi Video Game Indonesia (AVGI) dalam penyelenggaraannya. Rencananya berbagai laga Kick Off FIFA dan eFootball PES untuk wilayah Banten dan sekitarnya akan dihelat di kantor DPRD Banten dan dapat ditonton langsung oleh para pecinta kedua game konsol tersebut.

“Kami sangat senang bisa membantu dan mendukung penuh IGL season 2 demi memajukan perkembangan Esports di tanah air. DPRD Banten akan memfasilitasi tempat berlangsungnya acara ini. AVGI sendiri mencoba menjembatani pihak Pemerintah dengan IGL dan komunitas esports” ujar Klemens selaku Ketua kepengurusan AVGI daerah Banten.

Kualifikasi ketiga turnamen rencananya digelar mulai 18 Januari hingga awal April mendatang. Setelahnya, babak Big League dan FUT Cup akan dihelat dari bulan April hingga Agustus 2019.