BoomBoom.id Gandeng Verse Customs Hadirkan Sneaker Air Force 1 “BEYONIC”

Mallasak
09/10/2023 13:49 WIB
BoomBoom.id Gandeng Verse Customs Hadirkan Sneaker Air Force 1 “BEYONIC”
Credit: Onic Esports

Penampilan ciamik ONIC Esports di setiap turnamen, mendapat sambutan hangat dari BoomBoom.id, yang merupakan salah satu sneaker store ternama di Jakarta. Menggandeng seniman berbakat dari Verse Customs, BoomBoom.id mengggabungkan imajinasi dan kreativitas dengan merilis sneakers terbaru yaitu Air Force 1 “BEYONIC”.

Sepatu yang dirancang khusus, Air Force 1 “BEYONIC” melambangkan perjalanan ONIC Esports dalam bertarung untuk mendapatkan gelar kejuaraan MPL Champion ke 5 kalinya. Terinspirasi dari pattern  jersey kebanggaan dan color scheme dari ONIC Esports, Verse Customs mendesain sepatu Air Force 1 “BEYONIC” dengan warna hitam bergradasi ke belakang yang bercampur menjadi warna kuning.

Sebuah apresiasi luar biasa bagi kami, bisa menjadi inspirasi bagi BoomBoom.id dan seniman muda Verse Customs dalam menciptakan mahakarya yang bernilai tinggi. Melalui sepatu ini, kami berharap para players dapat tampil lebih percaya diri dan berhasil menjadi champion untuk ke 5 kalinya”, ujar Justin Widjaja selaku CEO ONIC Esports.

Credit: Onic


Air Force 1 “BEYONIC” dibalut dengan pattern jersey dan di finishing dengan salah satu design signature Verse Customs yaitu cartoon sketch lines. Di bagian heel nya dihiasi dengan ornamen ciri khas ONIC yaitu siluet petir. Seniman juga tidak lupa menyisipkan logo ONIC di bagian lidah sepatu dengan bordiran warna hitam. Sepatu ini memiliki filosofi mendalam yang menggambarkan perjuangan para pemain. AF 1 “BEYONIC” dirangkai sebagai simbol “Semangat Juang Tanpa Batas” dari para pemain yang tak terbendung oleh apapun.

“Ini pertama kalinya bagi kami dapat berkolaborasi dengan salah satu club esports, dengan segala prestasi yang dicapai, kami berharap melalui sepatu ini dapat bermakna bagi setiap pemain untuk menunjukan aura juara, “Third time's the charm, Make it five”, ungkap Reynard Gozali selaku Owner Boomboom.id.

Bagi para Sonic dapat melakukan Pre-order via website dan whatsapp di Official BoomBoom.id atau melalui link website https://boomboom.id/. Untuk ukuran yang tersedia mulai dari size 36 - 47 yang dibandrol dengan harga Rp. 3,550,000,-. Setiap pembelian sepasang AF 1 “BEYONIC”, pecinta sneakers juga akan mendapatkan: T-shirt Special Collaboration, SMITH Ocean Dust Hair Powder dan Limited
Photocard ONIC dari pemain dan Brand Ambassador.